Seorang Warga Tanjunguban Meninggal Positif Covid19

Seorang Warga Tanjunguban Meninggal Positif Covid19

ilustrasi.

Bintan - Kasus pasien positif Covid19 meninggal dunia di Kabupaten Bintan bertambah. Seorang pasien pria, warga Jl Mekar Sari, Kelurahan Tanjunguban Utara, Kecamatan Bintan Utara dilaporkan menghembuskan nafas terakhir.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bintan, dr Gama AF Isnaeni, mengatakan total pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia di Kabupaten Bintan mencapai 11 orang. Terakhir adalah pasien kasus nomor 459, berusia 40 tahun.

"Pasien laki-laki kasus ke 459 ini meninggal dunia empat hari yang lalu atau 20 Januari 2021," ujar Gama, Minggu (24/1/2021).

Pasien berinisial BP ini memiliki riwayat perjalanan ke Kota Batam. Sepulangnya dari sana dia mengalami sakit dengan gejala batuk, sakit tenggorokan, sakit kepala, sesak napas, lemah, mual, muntah, dan diare.

Lalu bersangkutan dirujuk ke RSUP Raja Ahmad Tabib (RAT) Kepri di Kota Tanjungpinang dan pihak medis telah melakukan Tes Cepat Molekuler (TCM). Hasilnya bersangkutan dinyatakan positif covid-19. Kemudian Ia mulai menjalani isolasi pada Selasa (12/1/2021).

Namun baru delapan hari menjalani isolasi di rumah sakit tersebut, kondisinya memburuk hingga ia dinyatakan meninggal dunia.

"Berselang beberapa hari, ada lagi yang meninggal dunia. Yaitu pasien warga Kilometer 23 Kijang Kota. Namun ketika meninggal statusnya sudah negatif Covid-19 pada saat itu," jelasnya.

Kumulasi kasus positif Covid-19 di Kabupaten Bintan tercatat 500 kasus. Sebanyak 450 kasus dinyatakan sembuh, 11 orang meninggal dunia.

Saat ini kasus aktif yang tercatat 39 pasien yang masih menjalani isolasi, baik secara mandiri maupun di rumah sakit.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews