Imbas Remas-remas Mr P Lawan, Skors Menanti Pesepakbola Ini

Imbas Remas-remas Mr P Lawan, Skors Menanti Pesepakbola Ini

Remas-remas penis lawan, Darnell Fisher terancam skorsing (Getty Images/Stephen Pond)

Preston - Pemain Preston North End, Darnell Fisher, harus menerima ganjaran akibat aksi remas-remas penis lawan. Fisher didakwa bersalah dan kemungkinan besar diskors.

 

Insiden remas kemaluan lawan itu terjadi di laga Liga Inggris Divisi Championship, yang merupakan divisi kedua di persepakbolaan Liga Inggris, ketika Preston North End menjamu Sheffield Wednesday. Di laga itu Preston menang 1-0.

Dikutip Sky Sports, insiden remas ini terjadi dalam situasi sepak pojok yang dihadapi Preston. Tiba-tiba saja Fisher yang sedang melakukan man marking memegang kemaluan Callum Peterson, tak cuma sekali tapi dua kali.

Peterson tampak berusaha agar wasit David Webb melihat insiden itu pada aksi remasan pertama Fisher. Tapi kemudian Fisher kembali meremas penis Peterson! Gila betul Fisher memang.

Aksi remas Mr P itu ternyata dipantau lagi usai pertandingan dan Federasi Sepakbola Inggris (FA) menjatuhkan dakwaan kepada Fisher, yang dianggap sudah melanggar aturan FA no E3.

Fisher punya waktu hingga Selasa (24/11/2020) untuk merespons dakwaan tersebut. Belum diketahui hukuman apa yang akan dijatuhkan kepada Fisher.

Namun melihat insiden serupa yang terjadi di olahraga Inggris, yakni saat pemain rugby Inggris, Joe Marler, disanksi 10 pekan karena meremas kemaluan, maka Fisher bisa saja absen panjang.

Parahnya adalah Darnell Fisher bukan sekali ini saja melakukan hal semacam itu. Sebelum berurusan dengan Mr P pemain lawan, sebelumnya dia pun juga pernah kedapatan pegang-pegang bokong pemain Cardiff, Aron Gunnarsson. Alamak.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews