Angka Kesembuhan Pasien Corona di Batam Meningkat, Syamsul: Jangan Lengah

Angka Kesembuhan Pasien Corona di Batam Meningkat, Syamsul: Jangan Lengah

Pjs Wali Kota Batam, Syamsul Bahrum.

Batam - Angka kesembuhan pasien Corona di Batam, Kepulauan Riau terus meningkat. Secara akumulatif ada 1.252 pasien yang telah dinyatakan sembuh Covid-19.

Pada Rabu (7/10/2020), tercatat ada 41 pasien Corona yang sembuh. Angka ini lebih dari dua kali lipat jumlah tambahan kasus Covid-19 sebanyak 19 kasus.

Dari 41 pasien sembuh Corona, terdapat 3 orang laki-laki dan 38 orang lainnya merupakan perempuan.

Sementara, jumlah pasien yang dirawat juga menurun. Pada hari ini, tercatat ada 459 orang, turun dibandingkan sehari sebelumnya sebanyak 481 orang.

Secara akumulatif terdapat 1.759 kasus Corona di Batam. Rinciannya, 456 orang sedang dirawat, 1.252 dinyatakan sembuh dan 48 orang meninggal dunia.

Peningkatan angka kesembuhan pasien Corona ini, disambut gembira Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Syamsul Bahrum.

Menurutnya, penanganan Corona mengedepankan strategi 3T yakni testing, tracing dan treatment. Ketiganya penting, namun kedua T pertama lebih bersifat pre-emptif dan preventif.

Untuk T terakhir yakni treatment, kata Syamsul lebih bersifat kuratif dan rehabilitatif. Oleh sebab itu, penanganan yang sangat penting ada pada menyelamatkan pasien yang teridentifikasi dan terkontaminasi virus  Covid-19.

Terlebih, para pasien ini memerlukan perawatan dan perhatian serius secara klinis medis. 

"Sebanyak apapun kasus, akhir dari penanganan adalah menihilkan kasus kematian (mortality rate) dan meningkatkan tingkat kesembuhan (recovery rate)," kata dia.

Meski terjadi peningkatan jumlah kesembuhan, Syamsul juga mengingatkan warga Batam tetap berhati-hati dan mengedepankan protokol kesehatan dalam setiap aktivitas.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews