Kawanan Tawon Serang Pegawai PDAM Kepri, 2 Luka Parah

Kawanan Tawon Serang Pegawai PDAM Kepri, 2 Luka Parah

Ilustrasi.

Tanjungpinang - Kawanan tawon mengamuk dan menyerang dua pegawai PDAM Tirta Kepri. Akibatnya, kedua pegawai perusahaan daerah ini mengalami luka parah.

Serangan tawon ini terjadi pada Senin (28/9/2020) siang. Korban yakni Raja Ibrahim dan Jimmi saat itu sedang mengecek jaringan pipa yang rusak di kawasan Hutan Lindung, Batu 2, Tanjungpinang.

"Ya ada dua orang petugas PDAM yang terluka karena serangan tawon, sehingga terpaksa dilarikan ke UGD RSUD Tanjungpinang," kata Rudi Chua, anggota DPRD Kepri yang menerima laporan, Selasa (29/9/2020).

Sekretaris PDAM Tirta Kepri Iin menyebutkan kedua pegawai lapangan PDAM sempat mendapatkan perawatan di rumah sakit akibat diserang tawon saat bekerja.

"Alhamdulillah saat ini kedua pegawai itu sudah pulang dari rumah sakit, namun dianjurkan dokter untuk beristirahat dulu," kata Iin.

Pihak PDAM lanjut Iin akan memperhatikan kesehatan semua pagawainya, dan untuk semua pengobatan kedua pegawai ini akan ditanggung perusahaan.

"Iya kita akan berikan pengobatan hingga benar-benar sembuh dan sehat. Kita istirahatkan beberapa hari setelah dipulangkan dari rumah sakit," ujarnya. 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews