Update Covid-19 Batam 29 Juni: Tersisa 31 Pasien Positif

Update Covid-19 Batam 29 Juni: Tersisa 31 Pasien Positif

Personel Satpol PP Batam tampak membagikan face shield ke sejumlah pedagang di Pasar Aviari, Batuaji, Selasa (23/6/2020). (Foto: ilustrasi/ist)

Batam-  Dari 220 kasus positif Covid-19 yang tercatat secara kumulatif di Kota Batam, saat ini sebanyak 31 pasien positif yang masih menjalani isolasi sembari menunggu sembuh. Kabar baiknya para pasien positif ini dilaporkan dalam keadaan stabil.

Total kasus sembuh di Batam melaju signifikan dibanding pertambahan yang terjadi. Penambahan 1 kasus terkonfirmasi, Minggu (28/6/2020). Namun terdapat 2 penambahan kasus sembuh.

Pada Sabtu (27/6/2020) lalu, bahkan sebanyak 17 kasus sembuh dilaporkan, dengan 0 tambahan kasus. Tentunya tren jumlah sembuh vs penambahan positif ini menjadi hal yang patut disyukuri. Sebelumnya Wali Kota Batam, HM Rudi juga mengungkapkan rasa syukurnya.

"Ini menandakan bahwa kita (masyarakat) bisa, jika punya tekad dan bersatu bersama pemerintah dalam hal ini tim medis dan Gugus Tugas, dalam perang melawan virus yang belum ada vaksinnya tersebut. Semoga kondisi ini berkesinambungan, sehingga kita segera masuk ke zona hijau yang artinya bebas dari penyebaran Covid-19. Teruskan disiplin bermasker, jaga jarak dan rajin cuci tangan," tulis Wali Kota Batam, Rudi dalam status facebooknya, Minggu (28/6/2020) dini hari.

Namun perlu dicermati, dari rekapan tim Gugus Tugas, Senin (29/6/2020), tampak jika ada 83 sampel swab menunggu hasil tes. Potensi penambahan kasus masih bisa terjadi dari hasil sampel tersebut.

Namun warga Batam tentu berharap jika hasil sampel tersebut negatif. Perlu diketahui, tim Gugas telah memeriksa 2.184 sampel swab dengan hasil negatif sebelumnya. Sementara positif seperti yang dilaporkan kumulatif yakni 220 kasus.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews