Jokowi Undang Pengusaha Kakap ke Istana

Jokowi Undang Pengusaha Kakap ke Istana

BATAMNEWS.CO.ID, Jakarta - Hari ini, Senin (24/8), Presiden Joko Widodo (Jokowi) memimpin rapat terbatas (ratas) menyikapi perkembangan ekonomi terkini. Dalam kesempatan itu Presiden Jokowi mengundang sejumlah pimpinan perusahaan ternama, di antaranya PT Indofood, PT Gudang Garam, PT Kalbe Farma, Lippo Group, Adaro Energy, Corpindo, Astra Agro, Vale Indonesia, Indo Tambang Raya, Unilever, Astra, Antam, dan Recapital.

Hadir pula, pimpinan Badan Usaha Milik Negara (BUMN), di antaranya Pertamina, Garuda, Perusahaan Gas Negara (PGN), Wijaya Karya, Jasa Marga, Bank Tabungan Negara, dan Telkom Indonesia.

Dalam ratas tersebut, sejumlah menteri juga turut hadir, yakni Menteri Koordinator Perekonomian Darmin Nasution, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Sofyan Djalil, Menteri Perdagangan Thomas Lembong, Menteri BUMN Rini Soemarno, Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal, Franky Sibarani, Gubernur Bank Indonesia (BI), Agus Martowardojo, dan Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Muliaman D. Hadad

sumber: beritasatu.com

 

[snw]

Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews