Melihat Aksi Model Disabilitas di Kemilau Nusantara 2019

Melihat Aksi Model Disabilitas di Kemilau Nusantara 2019

Anak-anak penyandang disabilitas usai mempertontonkan aksi mereka menjadi model. (Foto: Adi/batamnews)

Tanjungpinang - Puluhan anak penyandang disabilitas ikut menjadi model pada malam puncak Kemilau Nusantara 2019 di CK Hotel Tanjungpinang, Minggu (25/11/2019) malam.

Acara malam puncak ini juga turut diisi dengan perlombaan fashion show oleh sejumlah model cilik dan remaja untuk memperebutkan menjadi perwakilan Kepri pada ajang Batik Nusantara di Jakarta.

Ketua panitia ajang pemilihan model Kemilau Nusantara, Ristianti Andriani ngaku terharu melihat anak-anak disabilitas sangat bersemangat mengikuti acara dan menunjukkan kemampuan serta prestasi mereka. 

"Ini poin penting dalam acara ini, dimana kegiatan sebelumnya tidak melibatkan mereka. Jangan terlalu memandang remeh, lihatlah anak- anak yang berkebutuhan khusus ini juga memiliki kemampuan dan berprestasi," jelasnya.

Ia mengatakan, dalam kegiatan itu terdapat 20 peserta penyandang disabilitas. Ia berharap kedepannya Pemerintah Provinsi Kepri dapat membantu dan  merangkul anak-anak muda di Kepri yang begitu antusias mengikuti kontes model ini.

"Dengan kegiatan ini, setidaknya kita bisa membantu anak-anak disabilitas untuk berprestasi. Semoga tahun depan acara kita kemas lebih baik lagi," sebutnya.

Sementara itu, vokalis grup band Dadali, Dyrga Nalaprana, bintang tamu pada acara itu mengatakan dengan kegiatan itu, akan melahirkan bibit baru dan muda ke depannya banyak positif yang bisa dicapai.

"Banyak ajang bergengsi lainnya seperti menjadi duta, Miss Indonesia dan ajang lainnya, dan itu dimulai dari sejak dini seperti acara ini," katanya.

Menurut Dyrga, acara yang sangat luar biasa dan diselenggarakan Qastel Platinum yang berkerja sama dengan Dinas Pariwisata Kepri yang sangat positif dan ke depannya memang hal seperti itu perlu dilakukan.

"Agar anak-anak muda dapat fasilitas untuk menunjukkan atau mengembangkan kemampuan, agar mencapai ditingkat nasional," ujarnya.


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews