Deklarasi Papua Damai, Mahasiswa Kepri: NKRI Harga Mati!

Deklarasi Papua Damai, Mahasiswa Kepri: NKRI Harga Mati!

Foto: Yude/Batamnews

Batam - Mahasiswa dari berbagai Universitas di Kepri mendeklarasikan “Papua Damai”. Deklarasi itu menjadi bagian dalam acara diskusi memerangi hoaks serta cerdas bermedsos yang digelar Polda Kepri di Hotel Aston, Pelita, Batam, Kamis (5/9/2019) siang.

Deklarasi tersebut disampaikan untuk menyemangati warga Papua yang ada di Kepri maupun di belahan Indonesia lainnya.

Perwakilan mahasiswa Uniba, Yurika Peggy mengatakan diskusi publik ini sangat membantu mahasiswa menambah pengetahuan tentang bahaya berita hoaks. Perlunya memilah berita agar tidak terjadi kericuhan antar bangsa yang baru-baru ini terjadi di Papua.

"Saling bergandeng tangan bahwa Papua adalah Indonesia, dan Indonesia adalah Papua yang membuktikan kita adalah satu NKRI harga mati," ujarnya.

Rizka Ayu Sundari mahasiswi Uniba mengatakan sebagai mahasiswa harus berhati-hati  dalam menyeleksi berita agar tidak terkena hoaks. Ia berharap kedepannya rakyat Indonesia saling merangkul  satu sama lain.

"Saling membantu satu sama lain, dan saya berharap 'Bhineka Tunggal Ika' bukan hanya imajinasi dan kata-kata. Papua adalah tanah Indonesia,  harusnya tetap menjadi tanah Indonesia,"ujarnya.

Menurutnya, melalui deklarasi damai Papua ini, tujuannya agar penduduk Papua mengetahui bahwa rakyat Indonesia dan penduduk di Papua, adalah Rakyat Indonesia terangnya.

Deklarasi “Damai Papua” yang disampaikan mahasiswa tersebut yaitu “Kami Mahasiswa Kepulauan Riau Menyatakan Kami adalah Papua. Papua adalah Indonesia, damai Papua, damai Indonesia kita orang semua basudara. NKRI Harga Mati".

(ude)


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews