Blusukan ke Pasar di Samosir, Jokowi dan Iriana Borong Ikan Asin

Blusukan ke Pasar di Samosir, Jokowi dan Iriana Borong Ikan Asin

Blusukan Ke Pasar Onan Baru Panguruan, Jokowi dan Iriana Borong Ikan Asin (Foto: doc. detikcom)

Jakarta - Dalam agenda kunjungan kerja (Kunker) ke Samosir, Presiden Jokowi dan rombongan bertandang ke Pasar Onan Baru Panguruan. Ribuan warga berkerumun demi bisa melihat Jokowi.

Presiden Jokowi tengah melakukan kunjungan dinas ke Toba Samosir, Sumatera Utara. Ia dan rombongan, termasuk Iriana Jokowi, diketahui singgah di banyak tempat. Salah satunya pasar tradisional.

Pasar Onan Baru Panguruan, Kabupaten Samosir ini jadi tujuan orang nomor satu di Indonesia ini. Lewat Instagramnya @jokowi, ia membagikan pemandangan riuh warga yang menyambutnya di pasar ini.

"Mobil yang membawa saya dan Ibu Negara hanya bisa beringsut perlahan membelah keramaian warga Kabupaten Samosir yang menyambut kami mengunjungi Pasar Onan Baru Panguruan. Luar biasa," tulis Jokowi pada unggahan videonya.

Ia juga mengucapkan terima kasih untuk sambutan luar biasa dari masyarakat Toba Samosir. "Terima kasih atas sambutan ini," lanjut Jokowi.

Di pasar ini Jokowi dan Iriana sempat berkeliling pasar. Keduanya bahkan terekam tengah asyik membeli ikan asin dari pedagang setempat. Produk ikan asin khas Samosir memang terkenal kualitas dan banyak jenisnya.

Iriana memilih sendiri ikan asin yang dibeli. Dengan senyum mengembang, Iriana membayar sejumlah uang pada pedagang. Sekantung ikan asin tampaknya jadi buah tangan nenek Jan Ethes dan Sedah Mirah ini.

Seolah jadi tamu yang dinanti, Jokowi dan Iriana jadi sasaran warga yang berebut untuk bersalaman. Tak sedikit bahkan yang menyodorkan ponsel agar bisa berswafoto dengan presiden.

"Kapan lagi punya Presiden yang membumi mau ke pasar ketemu warga. Udah gitu mau selfie," kata satu netizen.

"Terima kasih atas kedatangan bapak ke Tanah Batak, daerah kami memang sangat jarang dikunjungi pejabat, semoga dengan ini Samosir semakin maju," ujar satu netizen lain.

Sebelum ke pasar ini, Jokowi juga menyambangi beberapa tempat lain seperti ke kampung adat Huta Siallagan, Geosite Sipinsur hingga mengunjungi proyek peternakan sapi Belgian Blue. Rabu (31/7/2019) Presiden Jokowi dan rombongan bertolak kembali ke Jakarta.

(*)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews