Massa 212 Kawal Pemeriksaan Amien Rais, Polisi: Kami Amankan

Massa 212 Kawal Pemeriksaan Amien Rais, Polisi: Kami Amankan

Amien Rais.

Jakarta - Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Jaya mengaku tak mempermasalahkan adanya pengerahan massa untuk mengawal pemeriksaan Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais sebagai saksi dalam kasus penyebaran berita bohong alias hoaks Ratna Sarumpaet, Rabu (10/10/2018), besok.

Terkait agenda pemeriksaan itu, Amien Rais rencananya akan dikawal 300 pengacara dan 500 orang yang tergabung dalam Persaudaraan Alumni 212.

"Jadi besok agendanya adalah memeriksa bapak amien rais ya. Rencana mau bawa lawyer kemudian pendukungnya. Tidak masalah ya," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono di Polda Metro Jaya, Selasa (9/10/2018).

Argo mengaku polisi sudah menyiapkan personel pengamanan terkait adany pengerahan massa saat Amien Rais dimintai keterangan dalam kasus tersebut. Namun, Argo tak merinci berapa banyak polisi yang akan mengamankan ratusan massa yang hendak mengantarkan Amien ke Polda Metro Jaya.

"Nanti kami amankan," singkatnya.

Argo tak bisa menjawab saat disinggung apakah ada aturan yang memperbolehkan saksi mengerahkan massa dalam jumlah banyak saat menjalani pemeriksaan.

"Kan belum ada (pengerahan massa). Kita lihat saja besok," katanya.

Selain itu, Argo mengaku belum tahu apakah perwakilan PA 212 telah mengirimkan surat pemberitahuan soal pengerahan massa dalam pemeriksaan Amien Rais. Dia hanya mengimbau agar massa bisa tertib dan tidak melakukan pelanggaran hukum selama berada Polda Metro Jaya.

"Akan kami cek ke intelijen. Yang terpenting bahwa kami lakukan pengamanan. Kami berharap kalau tidak melakukan hal yang tidak diinginkan seperti merusak fasilitas umum, Membawa sajam itu nggak boleh," kata dia.

Lebih lanjut, Argo juga belum bisa memastikan apakah Amien Rais memenuhi panggilan kedua ini setelah mangkir dalam pemeriksaan pada Jumat (5/10/2018), pekan lalu.

"Insya Allah (pak Amien Rais) hadir ya," tandas Argo.

(*)
 


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews