Jamrud Buat Para Jammers di Batam Menggila

Jamrud Buat Para Jammers di Batam Menggila

Aksi Panggung Jamrud di Mall Botania 2, Batam, Sabtu (1/9/2018) malam. (Foto: Johannes Saragih/Batamnews)

Batam - Band legendaris Jamrud mengobati kerinduan penonton setelah belasan tahun tidak tampil di Kota Batam, Sabtu (1/9/2018).

Ribuan warga terlihat memadati halaman Mall Botania 2 untuk menyaksikan konser band yang tenar di era 90-an itu. 

Konser kali ini dibuka oleh pertunjukan band lokal Road Roof. Menjelang pukul 23.00 WIB, band legendaris yang ditunggu penonton itu akhirnya muncul. 

Teriak teriakan penonton menyambut Krisyanto, vokalis band bergenre rock itu keluar ke atas pangung. Lagu "Berakit berakit," membuka pertunjukan Jamrud. 

Kris merupakan salah satu vocalis terbaik Jamrud sepanjang masa. Ia sempat bersolo karir dan keluar band interval 2007 hingga 2011. Namun ia akhirnya kembali hingga saat ini.

"Batamm... sudah lama kita tidak kesini, terakhir 2001, sudah 17 tahun," kata Kris sebelum lagu kedua dinyanyikan.

Tampaknya Kris lupa, mereka terakhir manggung di Batam pada 2012 lalu di Ratu Platinum Panorama Regency.  Saking riuhnya panggung tampaknya membuat Kris kurang fokus, apalagi hal itu sudah sejak 6 tahun lalu.

Namun, penonton tak mempedulikan hal itu, penonton pun semakin riuh ketika Kris dan kawan-kawan mulai bernostalgian dengan lagu-lagu lama mereka. Cukup lama juga Jamrud tak menyapa para fans mereka (Jammers) di Batam secara langsug

Bahkan tidak jarang Jammers meminta Kris menyanyikan beberapa lagu  itu, seperti Putri, Surti si Tejo, Ningrat, Terimakasih, dan lainnya.

"Apa surti, surti udah mati," kata Aziz kemudian menyanyikan lagu Surti yang dirilis tahun 2000-an itu.

Penonton semakin bergemuruh, "Sudah lama saya tunggu" kata Hendro salah seorang Jamers.

Terakhir memang ia menonton Jamrud tahun 2001 saat drumer masih yang lama.

Lagu-lagu legendaris dengan ciri khas Kris menyanyikan pakai towa terus dimainkan. Akrobat gitaris Azis menambah keriuhan penonton.

Lagu Putri menjadi penutup konser band yang dulu bernama Jamrock itu.

(tan)


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews