Hapus Akun Fake, Follower CEO Twitter Berkurang

Hapus Akun Fake, Follower CEO Twitter Berkurang

CEO Twitter Jack Dorsey (Foto: TechnoBuffalo)

Jakarta - Twitter belum lama ini menghapus puluhan juta akun palsu. Ternyata langkah tersebut juga berdampak pada CEO Twitter Jack Dorsey

Dilansir Mashable pada Jumat (13/7/2018), akibat penghapusan akun-akun tersebut Jack kehilangan banyak pengikut pada Kamis (12/7/2018).

Tercatat, dalam akun Twitter-nya, @jack, Jack mengungkap kalau ia telah kehilangan 200 ribu pengikut.

Baca juga:

Gara-gara Berfoto di Pantai, Model Cantik Ini di Gigit Hiu

Tendang Seorang Ibu, AKBP Yusuf Dicopot dari Jabatannya

 

Apa yang dialami Jack terbilang langka. Pasalnya, dalam pernyataan resmi Twitter, perusahaan mengklaim dampak dari penangguhan akun hanya akan terjadi setidaknya per pengguna akan kehilangan beberapa pengikut, sedikitnya empat akun.

Meski Jack telah kehilangan 200 ribu pengikut, kenyataannya bos teknologi yang kerap berpakaian santai itu tetap memiliki keterlibatan yang baik dengan pengikutnya. Sampai saat ini, Jack sudah mengantongi empat juta pengikut.

Twitter menunjukkan komitmennya melawan akun mencurigakan dan palsu. Berdasarkan data yang dirangkum The Washington Post, Twitter telah menangguhkan lebih dari satu juta akun setiap hari dalam dua bulan terakhir.

Dikutip dari The Washington Post, Minggu (8/7/2018), total akun yang ditangguhkan oleh Twitter dalam periode Mei dan Juni 2018 sudah lebih dari 70 juta.

Berita ini dikutip dari liputan6.

(*)


 


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews