Orangtua Pelaku Pembunuhan Meli Punya Satu Permintaan Sebelum Serahkan Anaknya

Orangtua Pelaku Pembunuhan Meli Punya Satu Permintaan Sebelum Serahkan Anaknya

Pelaku pembunuhan Meli, Juni Ariadi, saat dibawa ke Batam (Foto: Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Orangtua pelaku pembunuh Abelia Delta Wahyuni alias Meli mempunyai permintaan khusus kepada pihak kepolisian yang menangkap anaknya, Juni Ariadi. Mereka meminta Juni Ariadi tidak ditembak. 

Permintaan tersebut disampaikan setelah Polres Kapahiang dan satuan Jatanras Polres Barelang menjemput tersangka di rumah orangtua di Kapahiang Provinsi Bengkulu. 

Polisi semula menduga pelaku berada di Jambi, namun akhirnya polisi melakukan pencarian setelah diback up Polres Kapahiang. 

"Pelaku kita tangkap pada Jumat, (30/3/2018) pukul 15.30 WIB, di rumah orang tersangka dan pihak orangtua nya menyerahkan anaknya dengan syarat tidak dilakukan penembakan, ujar Kapolres Barelang Kombes Pol Hengki kepada batamnews.co.id, Sabtu (31/3/2018).

Hengki menambahkan, motif pembunuhan tersebut dilatar belakangi rasa cemburu korban kepada pelaku dimana korban membaca SMS handphone dan Facebook Juni Ariadi

"Dilatar belakangi rasa cemburu korban kepada pelaku," ujar Hengki. 

Hengki menuturkan, pelaku setelah Polres Barelang kerja sama dengan Polres Kapahiang Bengkulu. 

"Pelaku setelah Polres Barelang kerjasama dengan Polres Kapahiang Bengkulu," ujar Hengki. 

(jim) 

Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews