Pemprov Kepri Bangun Stadion Senilai Rp 300 Miliar di Pulau Dompak

Pemprov Kepri Bangun Stadion Senilai Rp 300 Miliar di Pulau Dompak

Ilustrasi stadion (Foto: Google)

BATAMNEWS.CO.ID, Tanjungpinang - Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau tahun 2018 mulai membangun lapangan sepak bola di Pulau Dompak, Tanjungpinang.

Pembangunan lapangan sepak bola bagian dari rencana Pemprov Kepei membangun stadion olahraga berskala internasional di Pulau Dompak.

Kepala Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan Kepri, Naharudin, di Tanjungpinang, Jumat, mengatakan, stadion olahraga berada di sekitar pusat perkantoran pemerintahan.

"Pembangunan stadion olahraga ini sudah lama direncanakan. Baru tahun ini mulai terwujud," katanya. 

Naharudin mengemukakan, pembangunan stadion olahraga di Pulau Dompak membutuhkan anggaran sekitar Rp300 miliar.

Pelaksanaannya secara bertahap. Tahun ini baru dibangun lapang sepak bola, kemudian tahun depan dilanjutkan dengan tribun dan bangun lainnya yang dapat dijadikan sebagai sekretariat cabang olahraga.

Selain itu, kata dia Pemprov Kepri menargetkan dapat membangun lapangan olahraga lainnya, seperti lapangan atletik, anggar dan lapangan untuk latihan beladiri.

"Rumput yang digunakan di lapangan sepak bola ini berstandar internasional, termasuk luas lapangan. Stadion ini juga dibangun dengan indah," ujarnya.

Ia mengatakan, Pemprov Kepri mengalokasikan anggaran sebesar Rp20 milar untuk membangun lapangan sepak bola tersebut.

Pembangunan lapangan sepak bola tahun ini juga sebagai upaya mendorong pemerintah pusat membantu Kepri membangun tribun atau bangunan lainnya. Kepri sudah saatnya memiliki stadion berstandar internasional untuk meningkatkan prestasi para atlet.

"Kepri provinsi yang berbatasan dengan negara tetangga, sudah saatnya memiliki stadion olahraga di pusat pemerintahan. Ini menjadi pusat pengembangan para atlet," katanya.

(snw)

 

Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews