Nelayan Temukan Tugboat Amerika Hanyut di Perairan Bangka

Nelayan Temukan Tugboat Amerika Hanyut di Perairan Bangka

Kapal Tugboat KM Amerika ditemukan nelayan sedang hanyut dan terombang-ambing di perairan Bangka. (Foto: via aksi.id)

BATAMNEWS.CO.ID, Bangka - Sebuah tugboat atau kapal penarik tongkang ditemukan nelayan Sungailiat, Bangka, hanyut dan terombang-ambing di perairan Bangka. Kapal yang diketahui bernama KM Amerika ini diduga tak berpenghuni alias kosong tanpa awak kapal.

"Kapal ini ditemukan pada posisi sekitar 12 mil timur Pulau Toti atau sekitar 60 mil dari Perairan Sungailiat. Saat ditemukan dalam kondisi, terlihat tidak berpenumpang alias kosong," kata Ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI), Ridwan, Rabu (27/12/2017).

Kapal tersebut ditemukan secara kebetulan oleh nelayan yang sedang mencari ikan.

Ridwan mengatakan, temuan ini terjadi, Selasa (26/12/2017) petang, sekitar Pukul 15.00 WIB. Nelayan yang tak mau disebutkan namanya sempat memotret kondisi kapal atau tugboat `tak bertuan` lalu melaporkan kepada HNSI Bangka, setelah mereka merapat di pelabuhan.

"Nelayan melihat kapal tak berpenghuni di seputaran titik koordinat 00.55105.14. Sayang, tak satu pun nelayan yang berani mendekat, apalagi naik ke tugboat. Alasan nelayan karena mereka takut terjadi sesuatu tak diinginkan di dalam kapal," kata Ridwan seperti dilansir Bangka Pos.

Ridwan mengaku sudah melaporkan temuan nelayan tadi ke berbagai pihak terkait. Dia berharap pihak berwenang dapat menindak-lanjuti, guna mengantisipasi hal-hal tak diinginkan.

"Yang jelas, kalau melihat posisi arus sekarang, ini adalah arus utara dan angin utara. Sehingga kemungkinan besar sekarang kapal tersebut sudah hanyut ke seputaran Perairan Karang Tanjing, luar Tuing (Riausilip Bangka)," katanya

(snw)


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews