Warga Batam Resah Dua Kali Suara Misterius Meneror

Warga Batam Resah Dua Kali Suara Misterius Meneror

Ilustrasi suara (Foto: ist)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Hingga saat ini warga Batam, Kepulauan Riau, masih bertanya-tanya perihal suara yang menggelegar dan menggetarkan rumah-rumah mereka. Suara itu terdengar jelas di seputaran Batam Centre, Bengkong, Batu Ampar, hingga ke Baloi.

Belum diketahui asal sumber suara tersebut. Seorang warga menceritakan, akibat kejadian itu ia sempat dituding tetangganya telah melempar batu ke atap rumah.

Baca juga:

Suara Misterius di Batam Tak Terdeteksi Alat BMKG, Ini Kata Pihak Bandara

Suara Misterius di Langit Batam, Ini Respons Pihak Bandara Hang Nadim

Suara Misterius di Batam Bikin Kaget Warga, Ada Apa Gerangan?

 

"Suara apa itu, sampai saya dituduh tetangga melempar atap rumahnya," ujar seorang warga Batam seperti dikutip batamnews.co.id, Selasa (26/12/2017).

Di perumahan Beverly Hill Batam Centre juga dirasakan warga. "Beverly juga denger suaranya keras itupun sampai bergetar," ujar Netta.

Pada hari ini terjadi dua kali suara misterius tersebut. Pagi hari sekitar pukul 09.00 WIB, suara menggelegar, kemudian disusul pada pukul 12.30 WIB.

Hingga saat ini belum ada pihak terkait menjelaskan mengenai suara-suara asing tersebut yang mirip ledakan.

Sejumlah warga berspekulasi mengenai sumber suara. Ada yang mengatakan sumber tersebut berasal dari arah Nongsa, pengerjaan proyek peledakan bebatuan.

Sementara itu yang lain menduga ada latihan tempur di Batam yang sedang digelar. Batamnews.co.id berusaha mencari informasi terkait hal itu juga belum mendapat jawaban.

Suara apa gerangan?

(snw)

 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews