Bandara Hang Nadim Siap-siap Sambut Arus Natal dan Tahun Baru

Bandara Hang Nadim Siap-siap Sambut Arus Natal dan Tahun Baru

Kapolsek Bandara Hang Nadim Batam, Iptu Betty Novia (kiri) dan General Operasional BUBU Hang Nadim, Suwarso (kanan). Foto: (Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Pihak Bandara Hang Nadim hari ini akan gelar rapat koordinasi dengan para pihak maskapai dan tenan-tenan yang berhubungan langsung dengan bandara.

Menager Operasional Bubu Bandara Hang Nadim, Suwarso mengatakan, rapat koordinasi itu digelar untuk persiapan pengawasan menjelang Natal dan Tahun baru.

“Jadi ada instruksi dari pihak Menteri Perhubungan, bahwa kita harus meningkatkan pengamanan dan pengawasan,” ujarnya saat ditemui di Mapolresta Barelang, Jumat (15/12/2017).

Suwarso melanjutkan, pada tanggal 18 nanti akan didirikan posko-posko di Hang Nadim untuk mengantisipasi lonjakan arus mudik nanti.

“Namun hingga saat ini, pihak maskapai belum ada yang mengajukan penambahan penerbangan,” ungkap dia.

Ia mengatakan, nanti setelah digelar rapat bersama pihak Air Lines, pihaknya akan memastikan informasi lebih lanjut.

Untuk kelonjakan penumpang, Suwarso memperkirakan kenaikan sekitar dua sampai enam persen. 

“Kelonjakan diperkirakan pada H-3, pada tanggal 22-23 yang kita anggap pada arus berangkat. Sedangkan arus balik diperkirakan pada tanggal dua dan tiga,” kata dia.

Sedangkan untuk persedian tiket, Suwarso mengaku secara umum ketersediaan tiket tanggal 23 Desember, sampai tanggal 3 januari masih ada untuk rute-rute tertentu.

“Seperti Medan, Pekanbaru dan Surabaya  memang sudah pembukuan diatas 85 persen. Untuk yang lain masih berkisar 70-80 persen,” ujarnya.

Kapolsek Bandara Hang Nadim, Iptu Betty Novia mengatakan untuk pengamanan di sana, pihak kepolisian sudah bekerja sama dengan beberapa instansi untuk pengawasan di sana.

“Nanti ada operasi terpadu namanya operasi Lilin Seligi 2017,” kata dia.

Operasi Lilin Seligi itu nantinya akan digelar pada tanggal 23 desember sampai tanggal 1 januari. 

Untuk pengamanan, nanti pihaknya dengan instansi lainnya akan mendirikan posko di Bandara Hang Nadim.

“Kalau khusus bandara itu namanya Posyan, nanti kita bangun seperti tahun lalu. Itu di dalam pos itu komplit, ada dari Polri, TNI, Satpol, Dinas Kesehatan, Dinas Perhubungan. Lengkap semuanya di sana,” ungkap Betty.

Lanjut Betty, pihak Kepolisian akan menurunkan belasan personil untuk pengamanan itu.

“Ada lima belas personil dari pihak kepolisian, untuk dinas 24 jam,” paparnya.

(yud)

 


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews