Ini Dugaan Keterlibatan Terduga Teroris Yang Ditangkap di Batam

Ini Dugaan Keterlibatan Terduga Teroris Yang Ditangkap di Batam

Penangkapan terduga teroris di Batam (foto : istimewa)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Tim Densus 88 Antiteror dan Gegana Polda Kepri melakukan penangkapan terhadap satu orang terduga teroris di Sagulung Bahagia Blok N Nomor 3 RT003/RW008 Kelurahan Sungai Lekop, Sagulung, Batam, Kepulauan Riau, Rabu (21/12/2016).

Terduga teroris itu diketahui bernama HA alias Abisya (28). Ia ditangkap dikediamannya sekira pukul 16.30 WIB.

"HA sudah beberapa hari telah di pantau oleh tim Densus 88," Kata Kapolda Kepri, Irjen Pol Sam Budigusdian memberikan keterangan pers di Mapolda Kepri, Rabu (21/12/2016) usai Salat Isya.

Adapun dugaan keterlibatan HA, pertama bergabung kelompok Katibah Gonggong Rebus (KGR) yang dipimpin oleh Gigih Rahmat Dewa. Bersama-sama merencanakan kegiatan amaliyah (tindak pidana terorisme) dibawah kendali Banrun Naim.

Kemudian, bersama anggota KGR lainnya memfasilitasi warga negara Tiongkok etnis Uyghur, Ali, Faris Kusuma, Nu Mehmet Abdulah Cuma, Doni Sanjaya, Muhamad, dan Halide Tuerxun yang termasuk dalam jaringan teroris the East Turkestan Islamic Movement masuk ke Indonesia secara ilegal dan menyembunyikan keberadaannya selama di Batam.

Mengetahui dan ikut serta dalam mengelola Rafiqa Travel milik Rafiqa Hanum (Istri BN) dan Bahrun Naim alias Abu Aisyah. Mengikuti baiat pada ISIS bersama-sama anggota kelompok KGR pada bulan Agustus 2015 di Sungai Ladi, Batam.

Selain itu, HA memiliki peran sebagai pengrekrut orang yang akan bergabung dalam kelompok KGR.

Pimpinan kelompok KRG, Gigih Rahmat Dewa sebelumnya ditangkap bersama empat orang rekannya pada 5 Agustus 2016 lalu. Kelimanya ditangkap ditempat berbeda.

Gigih ditangkap dikediamannya di Perumahan Mediterania Blok FF No 9, Batam Centre, Kecamatan Batam Kota, Batam, Kepulauan Riau.

 

[edo/is]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews