Ini Pesan Kapolda Brigjen Sam ke Netizen di Kepri

Ini Pesan Kapolda Brigjen Sam ke Netizen di Kepri

Kapolda Kepri Brigjen Pol Sam Budigusdian (Foto: Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Kapolda Kepri Brigjen Pol Sam Budigusdian mengimbau agar masyarakat dan khususnya warga Kepri tidak mudah melempar isu di media sosial yang memicu konflik.

Hal itu disampaikannya saat pertemuan seluruh FKPD, Organisasi Keagamaan dan OKP di Kepulauan Riau pada Rabu (23/11/2016) di Ballroom Hotel Planet, Jodoh, Batam.

"Mari kita sadari bersama bahwa era digital yang kita digunakan dibaca dunia. Jadi jangan mudah melempar konflik di medsos yang berujung saling cerca sesama kita dan terprovokasi dengan isu-isu sesat," ujar Kapolda.

Sam menyebutkan bahwa pemanfaatan teknologi saat ini memang sangat mudah, tapi, tanpa disadari isu-isu yang menyesatkan bisa menciptakan konflik di masyarakat.

"Kenapa bangsa kita ini sekarang bangsa yang mudah marah," kata dia.

Ia menjelaskan, sebelumnya Kapolri Badodrin Haiti mengeluarkan aturan hate speech (ujaran kebencian) di medsos. Namun, kata dia, justru saat itu semua menghujat Kepolisian.

"Hari ini terbukti aturan yang dikeluarkan Kapolri bermanfaat bagi kita semua," ujarnya menjelaskan.

Hampir saja baru-baru ini di Batam, kata Kapolda, seperti permasalahan Uang Wajib Tahunan Otorita (UWTO). Kemudian pembakaran rumah yang berujung unjuk rasa sehingga membahayakan Kepri.

"Ambil ikannya, tapi airnya jangan dikeruhkan," ucapnya.

Ia menambahkan, untuk itu kami ambil inisiatif, demo provokatif dilarang dan para inisator kami periksa agar Kepri aman dan tidak menganggu keamanan masyarakat.


[is]


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews