Baru Dilantik, Ini yang Dilakukan Sekdaprov Arif Fadillah

 Baru Dilantik, Ini yang Dilakukan Sekdaprov Arif Fadillah

Arif Fadillah dan istri usai pelantikan. (foto: aji)

BATAMNEWS.CO.ID, Tanjungpinang - Gubernur Provinsi Kepri, Nurdin basirun mengatakan setelah Arif Fadillah dilantik sebagai Sekretaris Daerah Provinsi Kepri maka akan langsung bekerja.

Pekerjaan awal yang akan dilakukan Sekda Kepri itu adalah melakukan penyegaran di Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi Kepri, dan mengurus segala urusan pemerintahan yang banyak tertunda.

"Hari ini dia (Sekda,red) sudah mulai masuk. Tugas paling utama, banyak sekali pekerjaan, hari ini dia sudah mulai kerja, dan mutasi-mutasi dan perlu penyegaran," kata Nurdin usai melantik Arif di Gedung Daerah, Senin (10/10/2016).

Meskipun sejumlah kabar mengenai isu Arif dan dua dari calon Sekda Kepri lalu adalah titipan dari Alm. HM Sani, Nurdin membantah hal itu. Menurutnya, semua yang saat ini menjabat adalah binaan Alm. HM Sani.

"Kami semua binaan beliau, sudah kenal  lama, proses itu dari di Karimun, waktu beliau lagi masih camat, dan biasa melayani masyarakat," katanya.

Kedekatan Nurdin Basirun dengan Arif juga tergambarkan, pasalnya kata orang nomor satu di Kepri ini, Arif sudah menjadi rekan kerjanya yang solid sejak dirinya masih menjabat sebagai Bupati Kabupaten Karimun dan Arif sebagai Sekda Kabupaten Karimun.

"Pertama tentunya dia sudah melaui tes secara profesional, dan dia juga baru diklat P1 kebetulan saya mentornya," tukasnya.

(aji)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews