Gelper Berbau Judi e-Zone Beroperasi Lagi: Sudah Diurus Bos Ayong

Gelper Berbau Judi e-Zone Beroperasi Lagi: Sudah Diurus Bos Ayong

Gelper e-Zone yang beroperasi kembali (Foto: Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Lokasi gelanggang permainan elektronik e-Zone Top 100 Penuin, Kecamatan Lubukbaja, Batam, kembali. Lokasi tersebut diduga menyamarkan permainan judi gelper dengan permainan anak-anak.

Pasalnya dari pantauan batamnews.co.id, tampak di depan arena gelper tampak hiasan-hiasan yang cukup mencolok.

Namun di dalam arena terdapat sejumlah mesin-mesin gelper.

Gelper e-Zone milik Ayong itu digerebek aparat kepolisian pada Kamis, 11 Agustus 2016.

Saat penggerebekan, polisi membawa tiga pegawai gelper dan sejumlah barang bukti seperti koin-koin.

Gelper e-Zone digerebek polisi gabungan Polda Kepri dan Polresta Barelang. 

Diduga, penggerebekan itu diduga gelper e-Zone tidak mempunyai izin dari BPM-PTSP Pemko Batam dan ada unsur judi. Setelah digerebek, gelper e-Zone sempat tutup beberapa hari.

Pantauan Batamnews.co.id pada Jumat (2/9/2016) sore, gelper e-Zone Top 100 Penuin sudah kembali buka. 

Bahkan, gelper itu sudah dipenuhi para pemain segala lapisan umur.

"Ya bang kemarin tempat ini digerebek tapi sekarang pegawai sudah masuk kerja," ujar salah satu pengawas di e-Zone kepada Batamnews.co.id.

"Kalau kenapa dibuka lagi saya tidak tahu, itu urusan bos," ujar karyawan yang enggan menyebutkan namanya itu.

Gelper e-Zone diketahui mempunyai empat lokasi permainan gelper. 

Ayong, pengusaha asal Pekanbaru itu diketahui membuka sejumlah arena gelper di Batam.

Diantaranya selain e-Zone Penuin, ia juga membuka e-Zone Mitra Mall, e-Zone SP Plaza, dan e-Zone Top 100 Tembesi. 


[jim]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews