Kelapa Muda Tanjung Batu, Primadona Segar yang Disukai Banyak Orang di Batam

Kelapa Muda Tanjung Batu, Primadona Segar yang Disukai Banyak Orang di Batam

Lapak kelapa muda Pak Abdal di Pasar Bengkong Indah Swadebi. (Foto: Aisyah/Batamnews)

Batam, Batamnews - Di tengah keramaian Batam, satu nama menjadi sorotan karena kualitas air kelapa mudanya yang luar biasa, Pak Abdal. Selama lebih dari sepuluh tahun, beliau telah menjadi penjual air kelapa yang terpercaya, mengklaim bahwa kelapa muda yang dijualnya memiliki kualitas superior dibandingkan dengan kelapa dari daerah lain di Indonesia.

Menurut Pak Abdal, keistimewaan kelapa dari Tanjung Batu terletak pada kesegaran dan kemanisan alami yang dihasilkan oleh kondisi geografis dan iklim yang sangat mendukung. 

"Tanah yang subur dan cuaca yang mendukung di Tanjung Batu, ditambah dengan gunung-gunung di sekitarnya, membuat daerah ini menjadi tempat yang ideal untuk budidaya kelapa," jelas Pak Abdal saat ditemui di lapaknya Bengkong Indah Swedebi.

Pak Abdal juga menekankan bahwa keahlian para petani kelapa di Tanjung Batu tidak bisa dianggap remeh. "Petani di sini sudah turun-temurun menggeluti budidaya kelapa, sehingga mereka memiliki teknik khusus yang membuat kualitas kelapa jauh lebih baik," tambahnya.

Baca juga: Kue Jongkong, Ikon Kuliner Tradisional Bangka Belitung yang Manis dan Legit

Beberapa pembeli setia Pak Abdal mengungkapkan kepuasan mereka terhadap kualitas air kelapa yang ditawarkan. "Saya sudah mencoba berbagai air kelapa dari berbagai daerah, tapi yang dari Tanjung Batu ini rasanya paling manis dan segar," ucap salah satu pembeli.

Walaupun demikian, ada juga penjual air kelapa lain yang berpendapat bahwa kualitas kelapa tidak hanya ditentukan oleh asalnya saja, tetapi juga cara panen dan penanganan pasca panen. "Kualitas air kelapa bisa berbeda tergantung bagaimana kita memanennya dan mengolahnya setelah itu," ujar seorang penjual dari daerah lain.

Meski terdapat beragam pendapat, Pak Abdal tetap percaya bahwa kelapa dari Tanjung Batu memiliki keunggulan tersendiri yang membuatnya berbeda. 

Penulis: Aisyah


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews