Menikmati Keindahan Jembatan Barelang dari Tengah Laut Pulau Panjang

Menikmati Keindahan Jembatan Barelang dari Tengah Laut Pulau Panjang

Potret Jembatan Barelang yang dilihat dari tengah laut menggunakan perahu. (Foto: Asrul/Batamnews)

Batam, Batamnews - Keindahan Jembatan Barelang di tengah laut Pulau Panjang, Kelurahan Sijantung, Kecamatan Sembulang, Kota Batam menjadi daya tarik utama bagi masyarakat lokal dan pengunjung. Dapat dinikmati melalui perjalanan laut dengan kapal, pengunjung memiliki kesempatan untuk berkeliling pulau-pulau di sekitarnya yang seringkali menjadi jalur harian penduduk setempat.

Pulau Panjang, yang terbagi antara bagian timur dan barat, tidak memiliki kendaraan bermotor, membuat kapal sebagai satu-satunya moda transportasi utama. 

"Kami harus menyeberang laut setiap hari untuk mencari bahan makanan seperti sayuran. Jembatan Barelang menjadi pemandangan harian yang kami nikmati dalam perjalanan kami," ujar Amran, salah satu penduduk Pulau Panjang.

Baca juga: Lingga Raih Rekor MURI Pemakaian Tudung Manto Terbanyak di Pawai Budaya HUT Ke-20

Pemandangan terindah untuk melihat jembatan adalah pada sore hari, terutama saat angin tidak terlalu kencang atau dalam musim angin teduh.

"Saat ini adalah waktu yang paling pas untuk berkeliling pulau, terutama untuk melihat Jembatan Barelang dari tengah laut," tambahnya.

Untuk akses ke Pulau Panjang dan pengalaman menikmati Jembatan Barelang dapat dimulai dari Kampung Tua Tiangwangkang, sebuah kampung suku laut yang terletak di Kota Batam. 

Baca juga: Ribuan Masyarakat Pekanbaru Aksi Damai untuk Palestina, Bersihkan Dapur dari Produk Israel 

Penduduk lain, seperti Lina, juga menyarankan penggunaan transportasi yang disediakan di Tiangwangkang untuk menikmati keindahan jembatan. 

"Cobalah jika bisa, tapi pastikan orangnya ramai baru mereka mau berangkat," ujarnya dengan senyum.

Dengan keunikan melihat Jembatan Barelang di tengah laut Pulau Panjang, menjadikan destinasi yang menarik bagi penduduk lokal dan juga wisatawan yang ingin mengeksplorasi pesona alam dan kehidupan sehari-hari pulau yang unik ini.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews