Ada Penampakan Mirip Cacing Pasir di Mars, Apa Itu?

Ada Penampakan Mirip Cacing Pasir di Mars, Apa Itu?

Ada Penampakan Mirip Cacing Pasir di Mars, Apa Itu? Foto: NASA

Jakarta - NASA terus menemukan hal-hal baru dalam eksplorasi Mars. Temuan terbaru mereka adalah penampakan berwujud mirip cacing pasir yang hangus muncul dari kawah kuno.

Hal ini diketahui dari foto terbaru yang dibagikan rover Mars NASA, Curiosity. Robot penjelajah Mars itu menangkap struktur bengkok di Kawah Gale yang diperkirakan terbentuk 3,7 miliar tahun lalu oleh tumbukan meteor besar.

Pengiriman Curiosity ke Mars sendiri bertujuan untuk mempelajari apakah planet ini pernah memiliki kondisi lingkungan yang tepat untuk menampung kehidupan.

"Bukti menunjukkan Kawah Gale (dan Mars pada umumnya) sebagai tempat kehidupan, jika pernah muncul, mungkin bertahan untuk beberapa waktu," kata NASA, dikutip Miami Herald, Kamis (9/6/2022).

Saat foto ini diunggah di media sosial SETI (Search for Extraterrestrial Intelligence) Institute , netizen ramai-ramai mengomentarinya dan memberikan tebakan terbaik mereka. Ada yang menyebutnya sambaran petir di pasir, akar yang membatu, bahkan dewa ular.

 

"Paku-paku itu kemungkinan besar merupakan tambalan semen dari patahan purba di batuan sedimen. Sisa batu itu terbuat dari bahan yang lebih lembut dan terkikis," lapor SETI Institute dalam postingan tersebut.

Penjelasannya masuk akal, tetapi belum cukup meyakinkan orang-orang yang masih skeptis. Orang-orang mengikuti catatan NASA menemukan berbagai penampakan aneh, mulai dari 'pintu makam' pada Mei lalu, hingga ukiran wajah setengah terkubur di Mars. Jadi, sebenarnya itu apa ya?


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews