Presiden Prancis Ditampar Warga saat Kunjungan Kerja

Presiden Prancis Ditampar Warga saat Kunjungan Kerja

Detik-detik Presiden Emmanuel Macron ditampar warga dalam kunjungan ke Prancis selatan. (Foto: Tangkapan layar video Reuters)

Drome, Batamnews - Seorang pria menampar wajah Presiden Emmanuel Macron, saat orang nomor satu Prancis itu melakukan kunjungan di Valence, Drome, Prancis pada Selasa (8/6/2021).

Dalam sebuah video yang beredar di media sosial, Macron menyapa warga yang berkerumun. Demikian dikutip Batamnews dari Reuters.

Tiba-tiba, seorang pria yang berambut panjang di kerumunan tersebut berteriak "Ganyang Macronia" ("A Bas La Macronie") dan menampar Macron di sisi kiri wajahnya.

Dia juga terdengar meneriakkan "Montjoie Saint Denis", seruan perang tentara Prancis ketika negara itu masih monarki.

Petugas keamanan presiden, langsung membekuk pria itu setelah menjauhkan Macron dari kerumunan.

Video lain yang diposting di Twitter menunjukkan bahwa presiden, beberapa detik kemudian, kembali ke kerumunan warga dan kembali berjabat tangan dengan mereka.

Wali kota setempat, Xavier Angeli, mengatakan kepada radio franceinfo bahwa Macron mendesak keamanannya untuk "tinggalkan dia, tinggalkan dia" saat pelaku ditahan.

Dua orang ditangkap, kata seorang sumber polisi kepada Reuters. Identitas pria yang menampar Macron, dan motifnya, belum diketahui.

Menurut Fiametta Venner, seorang ilmuwan politik yang mempelajari ekstremis Prancis, slogan yang diteriakkan pria itu telah dikooptasi dalam beberapa tahun terakhir oleh kaum royalis dan orang-orang sayap kanan di Prancis.


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews