Pesawat Hercules Jatuh di Medan

Ini Nama 12 Prajurit di Hercules Jatuh

Ini Nama 12 Prajurit di Hercules Jatuh

Lokasi jatuhnya pesawat Hercules TNI AU di Medan.

BATAMNEWS.CO.ID, Medan - Sebanyak 12 prajurit ada di dalam pesawat Hercules C130 yang jatuh di Medan. Mereka terdiri dari 3 penerbang, satu navigator dan delapan teknisi.

"Ada 12 kru, terdiri dari 3 penerbang, satu navigator dan delapan teknisi," kata Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Agus Supriyatna, Selasa (30/6/2015) dilansir detik.

Misi pesawat hendak berangkat ke sejumlah pangkalan TNI. Pesawat jatuh sekitar pukul 11.50 WIB.

Pesawat menimpa rumah dan Hotel Berastagi. Belum diketahui berapa korban jiwa akibat kejadian ini. Namun, sebanyak 13 korban tewas sudah dibawa ke RS Adam Malik.

Berikut 12 prajurit yang ada di pesawat tersebut. Data didapatkan dari  Skadron Udara 32 Lanud Abd Saleh, Malang.

Awak pesawat:
1.  Pilot Kapten Sandy
2.  Co pilot Lettu Pandu
3. Ledda Sukma (pilot cadangan)
4. Kapten Riri (navigator)

Teknisi :
1. Serma Bambang
2. Peltu Ibnu
3. Peltu Andik
4. Pelda Parijo
5. Peltu Ngateman
6. Peltu Yaya Komari
7. Pelda Agus Pur
8. Prada Alvian.

(ind)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews