Akses Jalan Terminal Jodoh Rusak, Yumasnur: Tahun Depan Diperbaiki

Akses Jalan Terminal Jodoh Rusak, Yumasnur: Tahun Depan Diperbaiki

Sebuah bus melintas di Terminal Jodoh, Batam yang kondisi jalannya mengalami kerusakan.

Batam - Kondisi jalan Terminal Jodoh, Batam sudah tidak layak. Kerusakan parah tampak di berbagai sudut dan kondisi membuat pengguna jasa di terminal tersebut tak nyaman.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Batam, Rustam Efend mengatakan bahwa pihaknya sudah berkoordinasi dengan Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (BM-SDA). 

"Sudah kita koordinasikan, dan itu mau diperbaiki pada tahun 2020," ujar Rustam, Senin (3/6/2019).

Sementara itu, Kepala Dinas BM-SDA, Yumasnur saat dikonfirmasi membenarkan bahwa jalan Terminal Jodoh tersebut akan diperbaiki. 

Kondisi jalan di terminal Jodoh banyak yang berlubang, tepatnya di sepanjang terminal. Terutama di tempat pemberhentian bus Trans Batam ketika hendak menurunkan penumpang. 

Baca: Akses Jalan Terminal Jodoh Rusak, Warga: Kalau Hujan Becek

Sejak diresmikan beberapa tahun lalu, fasilitas Trans Batam tidak ada perkembangan. Seperti pembangunan terminal yang masih stagnan, pengunaan e-tiket yang kembali manual dan  lainnya. 

(ret)
 


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews