Keith Siagian, Anak Batam Raih Nilai Tertinggi di Concert High Scorers

Keith Siagian, Anak Batam Raih Nilai Tertinggi di Concert High Scorers

Keith Seventh Yesua Siagian menerima penghargaan sebagai peraih nilai tertinggi ajang Concert High Scorers yang dihelat di Jakarta. (Foto: Istimewa)

Jakarta - Keith Seventh Yesua Siagian (10), bocah asal Batam, Kepulauan Riau meraih prestasi di ajang musik Concert High Scorers yang dihelat di Hotel Arya Duta Jakarta, Minggu (17/3/2019) malam.

Denting piano tembang "Sweet and Low" karya Joseph Barnby, mengantarkan Keith Seventh menggenggam nilai tertinggi dalam kategori peserta grade instruments tiga dalam pergelaran internasional yang diselenggarakan Associated Board of The Royal Schools of Music (ABRSM).

Putra pasangan Agus Siswanto Siagian dan Odor Sulastry Simanjuntak begitu percaya diri tatkala membawakan tembang itu dengan didampingi accompanist pianis Hazim Suwadi. Bahkan, dua perwakilan ABRSM Jonathan dan Simon serta sejumlah para pemusik ternama ikut terkesima.

Siswa SD Basic Christian School itu meraih yang terbaik diantara 36 peserta dari Jawa dan Sumatera ikut ambil bagian dalam ajang ini. 

Sementara itu, Agus Siswanto mengungkapkan dirinya tak menyangka anaknya bisa menjadi peraih nilai tertinggi. Awalnya, mengingat selama ini bersaing di tingkat regional.

"Bangga dan haru,ternyata anak jurnalis seperti saya ini masih diberikan berkat untuk membawa nama orangtuanya, terimakasih Tuhan," kata Agus yang juga jurnalis Detik.com ini.

Agus menambahkan kemampuan dan prestasi Keith Seventh tidak terlelas dari peran sekolah musik tempatnya berlatih selama ini yakni Liszthoven Music School Batam Center.

Dia berpesan pada anak sulungnya agar selalu rendah hati, sebab hidup adalah proses belajar yang tiada akhir untuk menjadi yang terbaik.

Ajang musik Concert High Scorers merupakan celebrating musical achievement sekaligus pemberian penghargaan berupa sertifikat dan pin emas yang diserahkan dari lembaga musik internasional ABRSM.

ABRSM adalah dewan ujian dan badan amal terdaftar yang berbasis di London, Inggris yang menyediakan ujian dalam bidang musik di seluruh dunia.


(dod)
 


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews