Pertamax Series Turun Harga, Ini Daftarnya

Pertamax Series Turun Harga, Ini Daftarnya

Ilustrasi.

Batam - Pertamina menurunkan harga Bahan Bakar Jenis Pertamax Series. Keputusan penurunan ini berlaku dalam skala nasional sejak Senin (11/2/2019). 

Sales Executive BBM Regional PT Pertamina, Arwin Anugerah, mengatakan penurunan ini juga berlaku di Kota Batam. 

"Iya kita juga ada penyesuaian harga," ujarnya, Selasa (12/2/2019). 

Keputusan turunnya harga bahan bakar ini, langsung ditentukan oleh Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM). 

Kementerian ESDM mengeluarkan formula baru harga eceran bahan bakar minyak (BBM) umum nonsubsidi sehingga sejumlah badan usaha telah menurunkan harga.

Penurunan ini bisa dinikmati masyarakat, disebabkan oleh tren penurunan harga minyak mentah dunia. Selain itu faktor lain penurunan harga bahan bakar subsidi juga disebabkan oleh menguatnya nilai rupiah pada dollar amerika. 

Namun Arwin mengatakan, informasi turunnya harga pertamax series ini tidak berlaku bagi pertalite. "Semua turun kecuali pertalite," katanya. 

Penurunan bahan bakar yang masuk dalam kelompok pertamax series ini bervariasi. Mulai dari Rp 50 sampai Rp 800. Penurunan tertinggi dari rangkaian pertamax series ini, terjadi pada Pertamax Turbo dengan penurunan Rp 800. 

Adapun list harga terbaru dari rangkaian pertamax yaitu Dex Rp 12.200, Dexlite Rp 10.600, Pertamax Rp 10.250 dan Pertamax Turbo Rp 11.600.

(das)
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews