Smartphone Cina

Honor Rilis Smartphone Spek Mumpuni Harga di Bawah Rp 2 Juta

Honor Rilis Smartphone Spek Mumpuni Harga di Bawah Rp 2 Juta

foto: Honor

BATAMNEWS.CO.ID, Jakarta - Kiprah Honor menjadi nomor satu di China mengalahkan Xiaomi, Samsung, dan Apple. Honor ini merambah pasar Indonesia dengan mengeluarkan produk andalannya.

 

Dalam waktu dekat Honor memperkenalkan Honor 7A, ponsel ini dijanjikan dibanderol cukup murah dengan fitur yang lengkap dan kekinian.

 

Honor 7A adalah ponsel keempat Honor yang diperkenalkan di Indonesia setelah Honor View 10, Hoor 7X dan Honor 9 Lite. Handset tersebut dibuat di Indonesia dan mengikuti aturan TKDN yang disebut James mencapai persentase 32,5%.

CEO Honor Indonesia, James Yang, berani mengatakan bahwa tidak ada smartphone yang dapat menandingi kemampuan Honor 7A di rentang harga yang sama.

"Dengan level spesifikasi yang sama, ini akan menjadi produk paling murah," katanya saat buka bersama media di Jakarta, Kamis (31/5) malam.

Harga resmi Honor 7A baru akan terungkap pada Senin (4/6) mendatang dalam acara peluncuran resminya. Bocorannya di bawah Rp 2 juta. Kemudian ponsel ini siap dijual secara online pada hari Selasa (5/6).

"7A punya kamera ganda, face unlock, fingerprint, kualitasnya juga sangat bagus. Di level harganya, tidak ada yang dapat menandinginya," klaim James lagi.

Smartphone yang diluncurkan secara global pada bulan April 2018 ini belum keluar daftar spek resminya di Indonesia, namun sepertinya sama dengan di mancanegara. Dapur pacunya memakai prosesor Snapdragon 430 yang dipadukan RAM 3 GB serta memori internal 32 GB. Baterainya berkapasitas 3.000 mAh.

Honor 7A sudah mengusung kamera ganda resolusi 13 megapixel dan 2 megapixel dan kamera depannya 8 megapixel. Adapun layarnya seluas 5,7 inch resolusi 1.440 x 720 pixel dengan aspek rasio kekinian, yakni 18:9.

Honor 7A memakai sistem operasi Android 8.0 Oreo dengan user interface EMUI 8.0. Warna yang tersedia di Indonesia kabarnya untuk awal adalah biru serta hitam.

(*)

 


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews