MotoGP 2017 Sisa 4 Race Lagi, Ini Janji Valentino Rossi

MotoGP 2017 Sisa 4 Race Lagi, Ini Janji Valentino Rossi

Valentino Rossi. (foto: ist/net)

BATAMNEWS.CO.ID, Alcaniz - MotoGP musim ini tersisa empat seri balapan lagi yakni Grand Prix (GP) Jepang, Australia, Malaysia, dan Valencia. Hingga seri ke-14 yang berlangsung di Sirkuit Aragon, Spanyol, pebalap Tim Repsol Honda, Marc Marquez masih memuncaki klasemen sementara dengan mengoleksi 224 poin.

Marquez unggul 16 angka dari pesaing terdekatnya, Andrea Dovizioso (Ducati Corse) di peringkat dua klasemen. Sedangkan pebalap Tim Movistar Yamaha, Maverick Vinales menempati urutan tiga dengan raihan 196 poin.

Posisi empat klasemen sementara dihuni rekan setim Marquez, Dani Pedrosa dengan perolehan 170 poin. Rider berkebangsaan Spanyol itu unggul dua angka dari rekan setim Vinales, Valentino Rossi yang berada di posisi lima.

Melihat persaingan di papan klasemen sementara, membuat Rossi memberikan komentarnya. Pebalap berjuluk The Doctor itu mewaspadai kekuatan Tim Honda dan Ducati jelang berakhirnya kompetisi musim ini.

Rossi menilai persaingan dalam perebutan gelar juara dunia 2017 semakin sengit. Ia mengatakan dirinya dan Yamaha harus berjuang secara maksimal di empat seri balapan tersisa. 

“Persaingan antar pebalap semakin ketat (sisa empat seri balapan). Saya pikir Ducati dan Honda menunjukkan performa lebih baik (beberapa race terakhir), maka kami harus kembali bekerja keras,” tutur Rossi, seperti dilaporkan Motorsport, Jumat (29/9/2017).

Selanjutnya, Rossi bersama pembalap lain akan mentas di seri ke-15 MotoGP 2017. Balapan itu bakal berlangsung di Sirkuit Motegi, Jepang pada Minggu 15 Oktober 2017 siang WIB.

(ind)


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews