Ini Jadwal Lengkap Pekan Pertama Liga 1

Ini Jadwal Lengkap Pekan Pertama Liga 1

Logo Liga 1. (foto: istimewa)

BATAMNEWS.CO.ID – Ajang Liga 1 akan segera dihelat beberapa hari lagi. Pekan pertama liga bentukan PSSI ini akan mulai digelar pada 15-20 April 2017.

Akan ada 18 tim papan atas Indonesia yang bakal saling jegal demi supremasi tertinggi sepakbola Indonesia. Di pekan pertama Liga 1, akan ada delapan pertandingan yang digelar.

Laga pertama, Sabtu 15 April 2017 WIB, akan mempertemukan dua wakil Kalimantan, Barito Putera melawan Mitra Kukar. Laskar Antasari akan menjamu armada Naga Mekes di Stadion 17 Mei, Banjarmasin.

Kemudian di laga kedua, akan digelar big match antara dua raksasa Indonesia. Persib Bandung yang berstatus sebagai juara bertahan Indonesia Super League (ISL) 2014, akan berhadapan dengan kampiun Piala Presiden 2017, Arema FC. Laga kedua tim akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). Sebelum laga Persib kontra Arema, akan lebih dulu diadakan upacara pembukaan Liga 1.

Duel dua tim papan atas Liga 1 juga akan digelar di Stadion Agus Salim, Padang, saat tuan rumah Semen Padang menjamu Sriwijaya FC. Pertandingan kedua tim akan digelar pada 17 April 2017.

Sementara itu, jawara kompetisi Indonesia Soccer Championship (ISC), Persipura Jayapura, akan melakoni laga perdana kontra Persegres Gresik United. Persipura akan menjamu Persegres di Stadion Mandala, Selasa 18 April 2017.

Berikut Jadwal Lengkap Pekan Pertama Liga 1, 15-20 April 2017 WIB:

15 April 2017 Barito Putera vs Mitra Kukar (15.00 WIB)
15 April 2017 Persib Bandung vs Arema FC (18.30 WIB)
16 April 2017 Madura United vs Bali United (15.00 WIB)
16 April 2017 PSM Makassar vs Persela Lamongan (15.00 WIB)
16 April 2017 Persiba Balikpapan vs Persija Jakarta (18.30 WIB)
17 April 2017 Pusmania Borneo FC vs PS TNI (18.30 WIB)
17 April 2017 Semen Padang vs Sriwijaya FC (18.30 WIB)
18 April 2017 Persipura Jayapura vs Persegres Gresik United (15.00 WIB)
20 April 2017 Bhayangkara FC vs Perseru Serui (15.00 WIB).

(ind)

 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews