Rumah Mewah yang Dirampok Milik Mantan Pejabat Exxon

Rumah Mewah yang Dirampok Milik Mantan Pejabat Exxon

Polisi membekuk perampok di rumah mewah Pondok Indah, Jaksel. (foto: ist/viva)


BATAMNEWS.CO.ID, Jakarta - Puluhan aparat kepolisian mengepung perampokan dan penyekapan yang terjadi di rumah mewah Jalan Bukit Hijau IX no 17, Pondok Hijau, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Pelaku perampokan telah menyandera pemilik rumah, yakni pasangan suami istri dan dua orang anak.

Dikabarkan, pemilik rumah tersebut adalah Asep Sulaeman yang merupakan mantan Senior Vice President of ExxonMobil Affiliates in Indonesia.

Vice President Public and Government Affairs ExxonMobil Indonesia Erwin Maryoto menuturkan, rumah tersebut memang milik Asep Sulaeman. Meski demikian, dia menuturkan mengetahui info tersebut dari media.

Kala masih bertugas, Asep didaulat menjadi jembatan bagi Exxon dan pemerintah Indonesia. Selain itu, dia juga menjadi penghubung Exxon dengan beberapa perusahaan besar lainnya seperti Intel dan Coca-Cola.

Setelah lebih dari 8 jam, polisi berhasil membebaskan sandera dan menangkap dua pelaku.

(ind/bbs)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews