Harga Cabai di Batam `Makin Pedas` Jelang Natal

Harga Cabai di Batam `Makin Pedas` Jelang Natal

Ilustrasi.

Batam - Harga komoditas sayuran jenis cabai di sejumlah pasar tradisional Batam mengalami kenaikan signifikan, memasuki awal Desember 2020.

Cabai merah keriting kini menyentuh harga Rp 65 ribu hingga Rp 70 ribu untuk setiap kilogram.

"Kita belinya di Pasar Jodoh memang sudah tinggi," ujar Rina, pedagang sayuran di Pasar Botania I, Batam Kota, Selasa (1/12/2020).

Sementara di Pasar Tos 3.000, Jodoh, komoditas pedas ini memang dibanderol lebih murah. Maklum, pasar ini merupakan rujukan para pedagang di berbagai pasar tradisional Batam.

Di Pasar Tos 3.000, cabai merah keriting yang sebelumnya sekitar Rp 40 ribu kini naik drastis menjadi Rp 56 ribu.

Sedangkan harga cabai setan saat ini dibanderol dengan harga Rp 60 ribu dan harga cabai hijau keriting  Rp 32 ribu per kilogram.

"Untuk harga cabai merah keriting cabai setan dan juga rawit  mengalami kenaikan," ujar Dina, salah satu pedagang di Pasar Tos 3.000.

Dina juga menjelaskan bahwa harga tersebut bisa mengalami kenaikan lebih tinggi jika sudah mendekati hari Natal dan tahun baru.

"Kemungkinan akan naik lagi jika mendekati harinya," pungkas Dina.


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews