Curhat ke Marzuki, Warga Sedanau Timur Dambakan Pembangunan Jembatan Setungkuk

Curhat ke Marzuki, Warga Sedanau Timur Dambakan Pembangunan Jembatan Setungkuk

Kegiatan reses Marzuki di Sedanau Timur.

Natuna - Ketua Komisi II DPRD Natuna, Marzuki berkunjung ke Desa Sedanau Timur, Kecamatan Bunguran Batubi dalam rangka reses II tahun 2020, Senin (9/11/2020).

 

Kedatangan Marzuki disambut hangat oleh warga dan perangkat desa setempat.

Dalam sambutanya Marzuki menyampaikan bahwa kunjunganya kali ini bukan hanya untuk menampung aspirasi masyarakat, melainkan untuk kedepanya dijadikan pokok pikiran anggota DPRD Natuna guna menjadi program kerja mereka di tahun 2021 mendatang.

Kegiatan reses Marzuki di Sedanau Timur.

Kegiatan reses tersebut berjalan kondusif, banyak masukan dan usulan yang di berikan warga Desa Sedanau Timur, namun permintaan terfokus untuk  pembangunan Jembatan Setungkuk dan juga mengusulkan pembukaan jalan Sedanau Timur menuju Desa Binjai.

"Seperti diketahui untuk jembatan Setungkuk sendiri kondisinya sudah sangat memprihatinkan dan sudah sering memakan korban jatuh," ungkap Kades Sedanau Timur, Tarmizi Ahmad.

Menanggapi hal tersebut, Marzuki menyebut bahwa untuk masalah Jembatan Setungkuk dan jalan Sedanau Timur menuju Desa Binjai, pihak desa diingatkan untuk mengajukan dalam musrenbang kecamatan  kedepanya.

Kegiatan reses Marzuki di Sedanau Timur.

"Tetapi kedua hal ini tetap akan kita prioritaskan dan akan saya bawa dalam rapat DPRD nanti," ujar Marzuki.

Dirinya berharap kepada masyarakat  Sedanau Timur untuk bisa bersabar karena aspirasi yang disampaikan tidak bisa langsung terealisasi apalagi tahun depan APBD Natuna mengalami pemangkasan akibat pandemi Covid-19.


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews