Mengintip Harga dan Pajak Toyota Alphard Milik Via Vallen

Mengintip Harga dan Pajak Toyota Alphard Milik Via Vallen

Via Vallen dan mobil Toyota Alphard miliknya. (Foto: Instagram)

Batam - Toyota Alphard bernomor polisi W 1 VV milik pedangdut Via Vallen menjadi sasaran pembakaran pada Selasa (30/6/2020) dini hari. Pelaku pembakaran sudah diamankan polisi.

Banyak yang bertanya-tanya, berapa harga mobil milik pesohor itu? Dilansir dari situs Dinas Pendapatan Daerah Jawa Timur, Toyota Alphard milik pelantun lagu 'Sayang' itu merupakan rakitan tahun 2018.

Pajak tahunan yang harus dibayarkan sebesar 12.314.200 dan belum termasuk pajak progresif dan SWDKLLJ. Per tahun, total biaya yang harus dibayarkan adalah sebesar Rp 16.561.900.

Mobil Via Vallen juga dibebani biaya tambahan untuk balik nama sebesar Rp 8.230.000 dan biaya BPKB sebesar Rp 350.000.

Harga baru Toyota Alphard 2.5 G AT itu dibanderol Rp 1,1 miliar lebih. Sedangkan untuk pasaran bekas berada di kisaran Rp 900 jutaan.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews