Puluhan Penumpang Dumai Line Terlantar di Pelabuhan Karimun

Puluhan Penumpang Dumai Line Terlantar di Pelabuhan Karimun

Suasana ruang tunggu Pelabuhan Tanjungbalai Karimun yang diisi oleh Penumpang Dumai Line yang terlantar di Pelabuhan akibat Syahbandar tidak memberi izin berlayar malam. (Foto: Edo/Batamnews)

Karimun - Tidak diizinkan berlayar, puluhan penumpang Kapal Dumai Line dari Tanjung Buton, Riau terlantar di pelabuhan Tanjungbalai Karimun, Sabtu (8/6/2019).

Kapal tersebut bersandar di Karimun sekitar pukul 19.30 WIB. Kapal menunrunkan penumpang dengan tiket tujuan Karimun, dan tujuan Batam diinapkan.

Penumpang yang terlantar dari Buton, direncanakan akan ke Batam. Namun, karena Syahbandar tidak memberikan izin berlayar, kapal tidak bisa berlayar dari Karimun ke Batam.

Seorang penumpang, Nanang, mengatakan bahwa kapal dikabarkan tidak dapat izin berlayar dari Syahbandar. Dikarenakan kondisi yang sudah malam, dan mengingat keselamatan berlayar.

 

 

"Tidak dapat izin, kapal kembali berangkat nanti subuh, jam 05.00 WIB," katanya.

Untuk sebagian penumpang yang membawa balita diinapkan operator Dumai Line di penginapan terdekat. Sementara penumpang lainnya ada tidur di ruang tunggu pelabuhan, di atas Kapal dan juga musola.

"Kalau perhatian dari pihak orang kapal ada, kita diberi makan, yang bawa bayi diinapkan. Sebagian kami ada juga yang tidur di kapal, ada juga diruang tunggu, dan musola," ujarnya.

Dikabarkan, kapal Dumai Line mengalami keterlambatan saat berangkat, sehingga tiba pukul 19.30 WIB di Karimun.

Sementara, perjalanan juga selalu berhenti di beberapa pelabuhan yang dilalui untuk naik turun penumpang dan barang.

(aha)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews