Benda Mirip Torpedo Ditemukan di Pulau Tenggel Bintan

Benda Mirip Torpedo Ditemukan di Pulau Tenggel Bintan

Benda mirip torpedo atau rudal yang ditemukan di perairan Pulau Tengkel Bintan. (Foto: istimewa)

Tanjungpinang - Warga Bintan digegerkan ditemukannya benda mirip torpedo di perairan Pulau Tenggel, Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau, Sabtu (23/3/2019) pagi. 

Hal itu dikabarkan, Roni yang merupakan warga di daerah tersebut. Ia menceritakan benda asing tersebut ditemukan oleh masyarakat setempat.

"Kawan-kawan yang temukan sekitar pukul 06.00 pagi," kata Roni kepada awak media. 

Roni menjelaskan benda yang ditemukan di tepi laut tersebut berbentuk mirip pesawat berukuran kecil. 

Dari foto yang tersebar terlihat benda mirip rudal atau torpedo itu bertuliskan huruf mandarin berwarna biru. Sedangkan di bagian batang, benda berwarna merah pudar. 

Diperkirakan memiliki panjang 2 meter. Sedangkan di bagian patang badan juga terdapat sayap kecil seperti pesawat. Selain itu di bagian belakang terdapat lancip kecil yang cukup panjang.

(tan)


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews