Peringati Harhubnas, KSOP Karimun Bagi-bagi Beasiswa Prestasi

Peringati Harhubnas, KSOP Karimun Bagi-bagi Beasiswa Prestasi

Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Kelas II Tanjungbalai Karimun, Capt Renta Siahaan dan jajaran membagikan beasiswa untuk pelajar di Karimun. (foto: edo/batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Karimun - Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) kelas II Tanjung Balai Karimun, menggelar bhakti sosial dalam memperingati Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) tahun 2017.

Kegiatan bhakti sosial tersebut meliputi rangkaian kegiatan seperti donor darah dan memberikan santunan kepada anak sekolah berprestasi di Kabupaten Karimun. 

Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Kelas II Tanjungbalai Karimun, Capt Renta Siahaan mengatakan pemberian santunan kepada anak sekolah berprestasi tersebut merupakan bentuk kepedulian dan dukungan KSOP untuk dunia pendidikan di Kabupaten Karimun.

"Untuk anak asuh kita memberikan uang masing-masing Rp 500 ribu, ini akan kita lanjutkan per tiga bulan. Tiga bulan kemudian kita akan memberikan lagi kepada anak asuh yang berprestasi," kata Renta Siahaan, Senin (18/9/2017)

Ia menjelaskan, untuk santunan kepada anak asuh, pihaknya akan melakukannya secara berkelanjutan. Dana tersebut dikumpulkan dari seluruh pegawai yang menyisihkan uang Rp 50 ribu per bulan.

Renta mengungkapkan bahwa, pihaknya sangat senang membantu masyarakat dalam meningkatkan taraf pendidikan khususnya yang ada di lingkungan pelabuhan bagi anak-anak kurang mampu yang memiliki prestasi.

"Kami sangat senang membantu masyarakat sekitar untuk meningkatkan taraf pendidikan sekitar. Ini merupakan komitmen kita bersama dalam membangun Karimun," ungkap Renta.

"Harapan kita tentunya agar ke depannya dapat terus meningkatkan pelayanan di sektor ini. Dimana banyak rencana kami dan pemda untuk membangun pelabuhan baru dan menyelesaikan pelabuhan yang tertinggal, agar kapal-kapal yang masuk semakin banyak, jadi perekonomian di Karimun ini meningkat," ucapnya.


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews