Jalan Santai HPN 2015 Benar-benar Banjir Hadiah

Jalan Santai HPN 2015 Benar-benar Banjir Hadiah

Batam - Jalan Santai "Napak Tilas Raja Ali Kelana" yang menjadi salah satu rangkaian Hari Pers Nasional (HPN) 2015 dimulai secara serentak di Tanjungpinang dan Batam, Kepulauan Riau, Ahad (1/2/2015). Acara yang dimeriahkan artis ibukota ini diikuti ribuan warga di dua lokasi tersebut.

Kegiatan gerak jalan di Tanjungpinang dibuka Gubernur Kepri HM Sani dan di Batam akan dibuka oleh Wakil Gubernur Kepri Soerya Respationo.

Di Batam, Dataran Engku Putri dipenuhi ribuan warga sejak subuh. Apalagi kehadiran artis Duo Sabun Colek membuat suasana makin meriah. Begitu juga Lapangan Dewa Ruci di Tanjungpinang yang dimeriahkan artis Trio Macan.

Dalam dua acara ini, hadiah utama yang disajikan panitia yaitu umroh dan motor melalui kupon lucky draw. Masing-masing 5 unit motor di Tanjungpinang dan 6 unit di Batam. Selain hadiah utama tersebut, ada ratusan hadiah lain seperti mesin cuci, kulkas, tablet, sepeda gunung dan lain-lain. Hadiah umroh di Batam dimenangkan Zarianis dari Komplek Ibnu Sina dan Laras Safitri dari Tiban Indah.
 
Acara di dua tempat ini juga dihadiri beberapa pejabat di Kepri, diantaranya Margiono Ketua PWI Pusat di Tanjungpinang dan Jumaga Nadeak, Ketua DPRD Provinsi Kepri, Sekjen PWI Pusat Hendri Ch Bangun di Batam dan Ketua PWI Kepri, Ramon Damora.

Wakil Gubernur Kepri, Soerya Respationo mengatakan, jalan santai tersebut selain menyehatkan badan juga untuk memperkenalkan warga Batam dan Kepri soal Hari Pers Nasional yang digelar secara resmi 1 Februari 2015 di Kepri. "Kita juga berharap masyarakat bisa mendapatkan pelajaran soal bahasa di HPN ini. Sebab, banyak anak muda tidak terlalu paham soal Bahasa Indonesia yang baik," kata Soerya.

Soerya juga berharap, HPN 2015 ini makin bisa terus meningkatkan profesionalisme di kalangan insan pers di Kepri dan Indonesia. **


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews