Euro 2016

Jerman Kalahkan Slovakia 3-0, Tunggu Pemenang Italia vs Spanyol di 8 Besar

Jerman Kalahkan Slovakia 3-0, Tunggu Pemenang Italia vs Spanyol di 8 Besar

Mario Gomez rayakan gol untuk Jerman. (foto: ist/net)

BATAMNEWS.CO.ID, Lille - Jerman mendominasi laga babak 16 besar Piala Eropa 2016 dengan mencukur tim debutan, Slovakia 3-0, di Stade Pierre-Mauroy, Lille, Senin (27/6) dini hari WIB.

Setelah kemenangan itu, Jerman siap meladeni tantangan salah satu dari Italia atau Spanyol dalam duel perempat-final Piala Eropa 2016.

Der trainer Timnas Jerman, Joachim Loew, membuktikan strateginya dengan menggantikan Mario Gotze dengan Julian Draxler terbukti tepat. Pemain Schalke 04 itu tampil menjadi bintang pertandingan ini.

Winger yang baru berusia 22 tahun itu ikut menyumbang satu gol (menit ke-63) lewat sebuah tendangan voli cantik. Draxler juga mengirim satu assist untuk gol Mario Gomez dua menit sebelum jeda babak pertama.

Bagi Draxler, gol ini merupakan yang kedua kalinya dicatat untuk Timnas Jerman setelah yang pertama terjadi pada 2 Juni 2013, dalam kekalahan international friendly match 3-4 atas Timnas AS di RFK Memorial Stadium, Washington DC, Amerika Serikat.

Atas kemenangan atas Slovakia ini, Jerman lolos ke perempat-final dan sudah siap menunggu di Nouveau Stade de Bordeaux untuk bertemu dengan salah satu dari Italia atau Spanyol, yang masih akan bertarung pada babak 16 besar di Stade de France, Senin (27/6) pukul 23:00 WIB.

Joachim Loew sendiri sudah menyusun strategi dari sekarang. Karena pada duel kontra Slovakia, si pencetak gol pertama, Jerome Boateng, sudah diistirahatkan pada menit ke-72 untuk Benedikt Howedes.

Pada menit yang sama, Draxler digantikan oleh Lukas Podolski, kemudian empat menit berselang, giliran Bastian Schweinsteiger masuk menslot Sami Khedira. Selain itu, pada babak kedua melawan Slovakia, Jerman tampak mulai mengurangi intensitas serangannya.

(ind/bbs)
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews