Torehkan Rekor Lap Tercepat di Sepang, Lorenzo Optimis Raih Gelar Juara

Torehkan Rekor Lap Tercepat di Sepang, Lorenzo Optimis Raih Gelar Juara

Pebalap Ducati, Jorge Lorenzo. (foto: ist/net)

BATAMNEWS.CO.ID, Sepang – Pebalap Ducati Corse Jorge Lorenzo, mengaku puas dengan perubahan yang dilakukan para kru Ducati terhadap mesin motornya. Hal ini terbukti dari hasil positif yang didapatkan Lorenzo pada tes pramusim MotoGP 2018 di Sirkuit Sepang, Malaysia. 

Berkat kinerja motornya yang apik, X-Fuera –julukan Lorenzo– bahkan keluar sebagai yang tercepat pada tes hari ketiga. 

Bahkan, Jorge Lorenzo membuat kejutan setelah memecahkan rekor waktu lap (putaran) tercepat di sirkuit kebanggaan Malaysia tersebut.

Catatan waktu 1 menit 58,830 detik milik Lorenzo lebih cepat 0,223 detik dibandingkan rekor sebelumnya milik Dani Pedrosa (Repsol Honda) yang dicatat saat sesi kualifikasi GP Malaysia musim 2015.

“Selama musim dingin Ducati terus membuat perubahan. Kali ini, saya merasa ada perbedaan besar," ujar rekan setim Andrea Dovizioso tersebut, sebagaimana dikutip dari Crash, Rabu (31/1/2018).

Dengan hasil apik ini, Lorenzo pun yakin bisa meraih hasil positif di MotoGP 2018. Bahkan, gelar juara pada musim ini sangat mungkin diraih pebalap berusia 30 tahun tersebut.

Meski begitu, Lorenzo mengakui masih ada banyak hal yang harus diperbaiki agar bisa tampil konsisten di ajang balap motor kasta tertinggi itu. 

Lorenzo pun menargetkan perubahan itu bisa terjadi di tes pramusim selanjutnya. Rekan setim Andrea Dovizioso itu akan memanfaatkan dengan baik tes pramusim terakhir di Sirkuit Losail, Qatar, pada 1 hingga 3 Maret 2018, untuk menunjukkan kemampuannya.

"Anda selalu berusaha memperbaiki semuanya seperti biasanya. Anda tidak berhenti berusaha memperbaiki semua hal, bukan hanya mesin atau sasis. Semua tim pasti melakukan hal tersebut, namun tetap membutuhkan dukungan dari pembalap,” ujar Lorenzo, sebagaimana dikutip dari Crash, Rabu (31/1/2018).
 
"Kali ini, seperti yang saya katakan, sasisnya membaik, mesinnya lebih mulus di tikungan. Mungkin tetap saja kami harus memperbaiki RPM yang lebih tinggi, tapi kami akan terus bekerja. Kami akan menemukan cara untuk membuatnya lebih baik lagi,” lanjut Lorenzo.

"Saya pikir kami memiliki peluang yang cukup besar. Kami belum sampai potensi maksimal. Balapan ini menjadi pertanda baik karena kami finis pertama pada tes hari ketiga. Meski begitu, jarak saya dengan pembalap lain masih tipis," kata peraih tiga gelar juara dunia MotoGP itu.

Musim lalu, Lorenzo gagal menunjukkan kiprahnya di dunia balap motor kasta tertinggi itu. Pembalap asal Spanyol tersebut hanya bisa menempati posisi ketujuh di klasemen akhir MotoGP 2017, dilansir dari okezone.com.

(ind)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews