Kalahkan Kashima Antlers, Madrid Juara Piala Dunia Antarklub 2016

Kalahkan Kashima Antlers, Madrid Juara Piala Dunia Antarklub 2016

Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema. (foto: ist/net)

BATAMNEWS.CO.ID, Yokohama - Real Madrid sukses menjuarai Piala Dunia Antarklub 2016 setelah menang 4-2 atas Kashima Antlers lewat babak perpanjangan waktu pada final di International Stadium Yokohama, Jepang, Minggu (18/12/2016).

Pasukan Zinedine Zidane harus kerja keras mencari kemenangan. Sempat unggul lewat gol cepat Karim Benzema saat laga baru berjalan sembilan menit, namun Kashima membalas melalui Gaku Shibasaki pada menit ke-44.

Di babak kedua, Madrid tertinggal. Shibasaki kembali menjadi mimpi buruk Los Blancos. Pemain kelahiran Aomori,  28 Mei 1992, itu kembali menjebol gawang Keylor Navas pada menit ke-52.

Beruntung Madrid mendapat hadiah penalti setelah Lucas Vazquez dijatuhkan pemain Kashima Antlers di kotak terlarang. Cristiano Ronaldo yang menjadi algojo sukses mengonversi menjadi gol pada menit ke-60. Tak ada lagi gol tercipta hingga akhir babak kedua. Kedudukan 2-2 memaksa laga harus dilanjutkan dengan babak perpanjangan waktu.

Di perpanjangan waktu, Ronaldo mengamuk. Bintang asal Portugal itu membuat Madrid unggul 3-2 di menit 97. Setelah itu, CR7 mengukuhkan kemenangan Madrid 4-2 pada menit ke-104. Gol ini menandai mantan pemain Manchester United itu mencetak delapan gol untuk Madrid di enam laga final di tempat netral.

Ronaldo juga menjadi pemain pertama yang mencetak hat-trick di final Piala Dunia Antarklub, dan bergabung dengan pencetak gol terbanyak sepanjang masa turnamen itu dengan enam gol.

Dengan kemenangan ini, Zinedine Zidane berhasil merebut trofi ketiganya sebagai pelatih Los Blancos. Zidane juga meneruskan rekor tidak terkalahkan Madrid di semua kompetisi menjadi 37 laga dan menjuarai Piala Dunia Antarklub baik sebagai pemain dan pelatih.

Susunan Pemain

Real Madrid: Keylor Navas; Daniel Carvajal, Sergio Ramos 9Nacho 108), Raphael Varane, Marcelo, Casemiro,  Toni Kroos; Lucas Vazquez (Isco 81), Luka Modric (Mateo Kocavic 106), Cristiano Ronaldo (Morata 112); Karim Benzema.

Kashima Antlers: Hitoshi Sogahata; Daigo Nishi, Naomichi Ueda, Gen Shoji, Shuto Yamamoto, Ryota Nagaki (Akasaki 114), Mitsuo Ogasawara (Fabricio 67),  Gaku Shibasaki, Shoma Doi (Suzuki 88),  Yasushi Endo (Ito 102), Mu Kanazaki.

(ind/bbs)

 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews