Apotek di Batam Diserbu Pembeli Masker

Apotek di Batam Diserbu Pembeli Masker

Karyawan Apotek Kimia Farma di Batam melayani warga yang membeli masker. (Foto: Yude/batamnews)

Batam - Penjualan masker meningkat tajam di sejumlah apotek Kota Batam, menyusul merebaknya virus Corona. Sejumlah apotek dan toko obat bahkan kewalahan memenuhi tingginya permintaan.

Dari hasil pantauan Batamnews di Apotek Kimia Farma yang ada di Ruko Taman Mediterania, Batam Center, Kota Batam, penjualan masker di sana melonjak signifikan.

“Sudah tiga hari ini banyak yang beli, kemarin saja kami beli 80 kotak, sekarang sisanya tinggal beberapa,” ujar Randy, karyawan Apotek Kimia Farma sambil menunjukkan sisa kotak masker yang tersisa.

Akibat lonjakan pembelian masker di apotek itu, pihaknya terpaksa harus menambah stok masker untuk dijual.

“Kemarin kami pesan 90 kotak lagi,” ucapnya.

Tidak hanya di sana, Apotek Kimia Farma yang ada di KDA, Batam Center pun mengalami hal yang sama.

“Lebih banyak dari hari biasa. Hari ini saja ada sekitar 15 orang yang beli masker,” kata Netty, karyawan Kimia Farma KDA.

Leni, salah seorang pembeli yang ditanya membeberkan alasan membeli masker. Ancaman virus Corona menjadi alasan utama warga.

“Iya mas, jaga-jaga saja. Ngeri mas liat berita virus Corona ini,” ujarnya.

Kekhawatiran sejumlah warga Batam akan persebaran virus Corona itu sangat beralasan. Sebagai kota perbatasan, negara terdekat dengan Batam yakni Singapura dan Malaysia sudah mengonfirmasi adanya warga yang positif terpapar virus mematikan itu.

Singapura menyatakan sudah ada tujuh orang yang terpapar virus dari China ini. Sementara, di Malaysia ada tiga orang yang positif terkena virus Corona.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews