Batam, Bintan dan Lingga Berpotensi Hujan

Batam, Bintan dan Lingga Berpotensi Hujan

Ilustrasi

Batam - Sejumlah daerah di Kepri diprakirakan dilanda hujan disertai petir, pada Kamis (11/10/2018), mulai dari pagi hingga sore hari.

Aktifnya osilasi gugusan awan tropis (MJO) di Samudera Hindia menyebabkan tingginya kelembaban udara yang mendukung pertumbuhan awan-awan konvektif di wilayah Kepulauan Riau.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Hang Nadim Batam menghimbau kepada masyarakat agar waspada terhadap akan adanya cuaca buruk itu.

Prakirawan Prakirawan Stasiun BMKG Klas 1 Hang Nadim Batam, Asri Pratiwi mengatakan wilayah terdampak yaitu di perairan Batam hingga Bintan akan terjadi hujan disertai petir, begitu juga dengan di perairan Kepulauan Lingga dan Selat Berhala

“Secara umum kondisi cuaca esok hari diprakirakan berawan dan berpotensi terjadi hujan lokal dengan intensitas ringan-lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang,” ujarnya, Rabu (10/10/2018).

“Kondisi ini perlu diwaspadai untuk aktivitas transportasi darat, laut, dan udara agar lebih berhati-hati,” katanya lagi.

(ude)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews