Ini Rincian Jumlah Penerima Rastra 5 Kecamatan di Lingga

Ini Rincian Jumlah Penerima Rastra 5 Kecamatan di Lingga

Beras Bulog yang akan dikirimkan ke sejumlah penerima di lima kecamatan di Kabupaten Lingga (Foto:Ist/Batamnews)

Lingga - Masyarakat 5 dari 10 kecamatan di Kabupaten Lingga yang belum menerima beras program beras sejahtera (rastra) dari Kementerian Sosial (Kemensos) akan segera menikmatinya setelah 6 bulan tidak disalurkan.

Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos-P3A) Lingga, Normadiah melalui Kepala Seksi (Kasi) Sosial, Asbullah mengatakan, 5 kecamatan yang dimaksud yakni, Kecamatan Lingga, Lingga Utara, Lingga Timur dan Senayang dan Selayar.

"Untuk 5 kecamatan ini total dari April-September ada 254,64 ton yang akan disalurkan," kata dia ketika dihubungi Batamnews.co.id, Selasa (25/9/2018).

Khusus untuk 5 kecamatan tersebut, ada 4244 keluarga penerima manfaat (KPM) yang masing-masing akan menerima rastra sebanyak 10 kg dalam satu bulan. Dikarenakan belum diterima selama 6 bulan, maka KPM tersebut akan menerima 60 kg.

"Yang sekarang ini baru untuk Lingga dan Lingga Timur. Besok baru Lingga Utara, Selayar dan Senayang. Tergantung muatan kapal," ujarnya.

Berikut penerima rastra di 5 kecamatan yang belum tersalurkan:

1. Kecamatan Lingga, 782 KPM
2. Kecamatan Lingga Utara, 1113 KPM
3. Kecamatan Lingga Timur, 416 KPM
4. Kecamatan Selayar, 250 KPM
5. Kecamatan Senayang, 1683 KPM.

(ruz)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews