Hujan Tembakan Warnai HUT ke-73 RI di Papua, 1 Orang Terluka

Hujan Tembakan Warnai HUT ke-73 RI di Papua, 1 Orang Terluka

Ilustrasi

Tembagapura - Peringatan ke-73 kemerdekaan RI di Papua diwarnai hujan tembakan. Kelompok bersenjata di Papua menembaki satu truk milik PT Kuala Port Indonesia di area mile 65 Tembagapura, Jumat (17/8/2018).

Dalam penyeragan tersebut, sopir truk bernama Jonatan Sopaheluwakan (38) mendapat luka.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Papua Komisaris Besar Ahmad Musthofa Kamal mengatakan, penembakan itu terjadi pada Jumat pagi pukul 06.20 WIT.

"Korban berada di dalam truk bersama satu rekannya, Jansen Goga. Mereka hendak memperbaiki truk yang rusak di area 62. Tapi, saat melintas, mereka diberondong tembakan sebanyak15 kali dari arah kanan dan kiri jalan," kata Kamal dalam keterangannya.

Meski terluka, Jonatan masih bisa mengendalikan truk dan berputar arah untuk mengindari tembakan lanjutan.

"Korban mengalami luka pada bagian lengan kanan atas, luka lecet pada bagian dada kanan dan pipi akibat serpihan kaca,” kata Kamal.

Jonatan lantas melaporkan peristiwa itu ke Polda Papua. Polisi masih mengejar kelompok bersenjata tersebut.

"Semua masih penyelidikan, sekarang dalam pengejaran,” tandasnya.

(*)
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews