Video: Nasib Pemudik di Natuna, Koper Bertumpuk dengan Kantong Sampah

Video:  Nasib Pemudik di Natuna, Koper Bertumpuk dengan Kantong Sampah

BATAMNEWS.CO.ID, Natuna - Transportasi laut menjadi kebutuhan pokok masyarakat di Kabupaten Natuna. Kondisi geografis kepulauan menjadikannya sangat pas dan efesien untuk bepergian dari satu tempat ke tempat lainnya. Namun keinginan warga mendambakan moda trasnportasi laut yang memadai selama ini memang jauh dari harapan.

Kapal Pelni sangat diandalkan warga, semisal KM Bukit Raya dan KM Sabuk Nusantara. Namun secara intensitas pelayaran, dan kualitas pelayanan, baru Bukit Raya yang dirasa lumayan.

Beberapa kapal perintis memang diaktifkan untuk pelayaran di Natuna antar pulau, namun kondisi kapal pun tampak kurang layak, pasalnya ini merupakan kapal barang yang dijadikan kapal penumpang.

 

Foto: Kondisi koper penumpang yang susah dibedakan dengan sampah di atas kapal

 

Kondisi di atasnya, seperti pemandangan umumnya transportasi di Natuna, warga biasa melantai tidur di atas kapal. Pada pelayaran Selasa lalu, hal ini terlihat di kapal Sabuk Nusantara (SN) 39. Saking ramainya penumpang dan barang bawaan, tampak tumpukan sampah pun sudah menyatu dengan barang-barang penumpang.

Kadishub Natuna Iskandar Dj yang saat itu memantau arus mudik di kapal SN39 mengatakan jika Kapal Sabuk Nusantara mambawa penumpang cukup banyak.  “Ya ada sekitar 600 penumpang di kapal Sabuk Nusantara 39. Tapi nanti banyak yang akan turun di Kecamatan Midai,” Jelasnya

Mengantisipasi lonjakan penumpang arus mudik tahun 2018, pemda sudah meminta bantuan ke Pihak Angkatan Udara dalam mengantisipasi lonjakan arus mudik.  “Pemerintah Daerah juga minta bantuan pesawat Paum (Pesawat TNI AU) untuk membantu arus mudik lewat udara,” ucap Kadishub.

Sementara itu, Kepal Pos Syahbandar Natuna, Liber menolak jika kapal SN 39 over kapasitas. Ia menyebut kapasitas mencukupi. "Kapal ini memiliki kapasitas 460 penumpang terdiri dari 400 seat untuk penumpang ekonomi dan 60 seat VIP. Penumpang yang turun 220 orang dan yang naik 432, jadi tidak over,” sanggahnya

(fox)

VIDEO DARI BATAMNEWS :




Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews