Mayat Wanita Dalam Kardus

Keluarga Yakin Pembunuhan Rika Karina Terungkap dari CCTV

Keluarga Yakin Pembunuhan Rika Karina Terungkap dari CCTV

Rika Karina, korban pembunuhan (Foto: Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Medan - Keluarga Rika Karina meyakini polisi dapat meringkus pembunuhan Rika. Polisi tengah mengantongi rekaman CCTV. 

Di dalam rekaman itu ada petunjuk, seorang laki-laki membawa paket kardus dengan sepeda motor.

Mayat Rika Karina kemudian ditemukan dalam kardus di Jalan Karya Rakyat atau kawasan Jalan T Amir Hamzah, Medan, Rabu (6/6/2018) dinihari. 

Kardus itu terikat di sepeda motor Scoopy yang terparkir di pinggir jalan. 

Kartini, uwak dari Rika mengatakan, bahwa terduga pelaku kemungkinan besar adalah orang yang terlihat dalam rekaman CCTV itu. 

"Saya tengok di rekaman CCTV [yang diperlihatkan polisi], ada laki-laki, badannya nggak begitu besar, melaju kencang. Di situlah ditemukan kreta itu. Masih menyala lampu kanannya,” ujar uwak Rika, Kartini. 

Keluarga Rika pun yakin, polisi akan segera mendapat titik terang untuk mengungkap pelaku dan motif pembunuhan Rika. Mereka berharap sang jagal mendapat hukuman yang seberat-beratnya. 

Baca juga:

Polisi Ungkap Identitas Pembunuh Rika Karina, Pelaku Pria 31 Tahun

Status Facebook Terakhir Rika Karina

Detik-detik Saat Mayat Gadis Cantik Korban Pembunuhan Ditemukan

 

Diketahui, Rika Karina alias Huang Lisya, ditemukan dalam kondisi tak bernyawa terbungkus kardus dan diikat di atas kreta Honda Scoopy, Rabu (6/6/2018) dinihari kemarin. 

Sebelum dibungkus kardus, jenazah gadis berparas cantik itu dibalut dengan plastik dan kain serbet dan dimasukkan ke dalam kantongan mirip tas. 

Karyawan di Gallery Kosmetik 21 Plaza Millenium, Medan, itu berhasil diidentifikasi setelah polisi memeriksa data kendaraan yang dibawa Rika. 

Berdasarkan temuan itu, polisi langsung mendatangi kediaman seorang keluarganya di Jalan Sutrisno, Gang Rukun I, Kelurahan Kota Matsum I, Kecamatan Medan Area. 

Selama bekerja di grosir kosmetik selama hampir 4 tahun, Rika diketahui tinggal di Perumahan Malibu, Marelan. Sebelumnya juga sempat beredar kabar, bahwa jasad Rika tersebut telah dimutilasi. Namun belakangan, polisi meralat ketarangan tersebut dan mengatakan bahwa Rika hanya korban pembunuhan, bukan mutilasi. 

“Wanita dalam kardus itu korban pembunuhan, bukan korban mutilasi. Saat ini kita masih melakukan penyelidikan dan akan mengungkap pelakunya,” tegas Kapolsek Medan Barat, Kompol Rudi Silaen.

(snw)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews