Hadirkan Perpaduan Unik Citarasa Peranakan Tionghoa Melayu

Hadirkan Perpaduan Unik Citarasa Peranakan Tionghoa Melayu

DSteam Live Seafood Restaurant menghadirkan citarasa unik. (Foto: Kokorimba/ Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID,Batam - Dengan filosofi menjunjung tinggi rasa tradisional, D'Steam Live Seafood restoran menghadirkan masakan resep turun temurun ala peranakan tionghoa-melayu

Filosofi tersebut diterapkan dalam upaya menggabungkan perpaduan pengaruh Tionghoa, Melayu dan lainnya menjadi sesuatu yang unik.

"Menjunjung tinggi rasa tradisional merupakan kunci untuk mempertahankan rasa dalam masakan yang kami miliki dimana peranakan atau perpaduan atau penggabungan ialah andalan masakan yang ada di restoran kami," kata GM D'steam Batam Nitrogenius Putra kemarin saat Grand Opening D'Steam, Sabtu (23/9/2017).

Putra menambahkan, tujuan konsep tersebut dipakai D'Steam yang terletak di Komplek Blok nomor 2 jalan utama II Seraya (Belakang hotel Seruni) ini bertujuan untuk mengingat kembali masa lampau.

Keturunan migran asal Tiongkok awal yang menetap di Penang, Malaka, Indonesia dan Singapura dan kemudian melakukan pernikahan dengan orang melayu lokal. Perpaduan resep makanan pun tercipta.

"Terlahir karena adanya perkawinan silang antar etnis maka saat ini jadilah masakan peranakan dimana dari hasil  peranakan inilah yang dipertahankan di restoran kami," katanya.

D'Steam Live Seafood menurut Putra memberikan sensasi lainnya bagi pengunjung. Mereka bisa memasaknya sendiri dan kami akan menyajikan makanan mentah dan pihak restoran akan menyajikan beberapa alat memasak di meja seperti alat kukus.

"Ini kan gaya restorannya live sea food, D'Steam akan menyediakan alat kukus di meja dan makanan mentah ini langsung dimasak di depan tamu," ungkapnya.

Putera menambahkan, D'Steam Live Seafood menyediakan bahan baku segar. Pengunjung tinggal memilih di aquarium ikan mana yang akan dimasak.

"Ikan, Udang, sotong disini segar-segar dan masih hidup. Kami juga menyediakan menu lainnya seperti ayam," ujarnya.

Ia pun menjelaskan, ada berbagai masakan peranakan baik lokal maupun internasional namun D'Steam tetap menjunjung tinggi rasa tradisional seperti ikan asam pedas kering peranakan, soup ikan pedas peranakan, udang kemangi peranakan, kepiting pedas peranakan dan lain sebagainya.

Terkait soal harga, Putera mengungkapkan harganya tetap terjangkau dan tentunya bisa dinikmati siapa saja

Putera mengatakan, D'Steam Live Seafood hingga seminggu kedepan, memberikan diskon 50 persen dan outlet pertama kalinya ini akan buka mulai dari pukul 15.00 hingga pukul 24.00.

"Diskon yang kami berikan tidak berlaku untuk dibungkus (take away) dan untuk kedepannya jam operasional bisa kami majukan, sementara bukanya sore hari," pungkasnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews